Ini Dia 7 Tempat Wisata Terseram di Dunia. Berani Datang?

By Astri Soeparyono, Kamis, 1 Maret 2018 | 11:50 WIB
. (Astri Soeparyono)

Berlibur paling menyenangkan ke tempat-tempat yang indah. Tapi, pernah terbayang enggak, untuk berlibur ke tempat-tempat yang justru bikin kita deg-degan gara-gara ketakutan? He-he.

Cari tahu dulu tempat-tempat seram itu. Siapa tahu kita terinspirasi buat mendapatkan pengalaman liburan yang lain dari biasanya.

Ini dia 7 tempat wisata terseram di dunia. Berani datang?

(Baca juga: 8 film Hollywood yang rilis Maret 2018)

Poenari Citadel atau Poenari Castle di Rumania berbentuk reruntuhan kastil yang ada di atas sebuah bukit. Kastil itu sudah ada sejak abad ke 13. Kastil tersebut sempat didiami oleh seorang pria bernama Vlad the Impaler.

Kisah drakula yang terkenal itu berasal dari kastil itu. Bahkan julukan "Vlad Dracula" berasal dari situ.

Di utara Lithuania, ada sebuah bukit Kryzi? Kalnas yang berisi salib. Salib-salib itu adalah pemakaman dari pasukan Lithuania yang tewas saat perang dahulu kala. Enggak diketahui kapan komplek ini berdiri secara pastinya.

(Baca juga: kisah cinta legenda asal Indonesia yang berakhir tragis)

Tana Toraja Indonesia dikenal sebagai tempat yang angker. Penduduk setempat mengubur kerabat atau keluarganya yang telah meninggal di rumah, batu dan pohon. Beberapa dari mereka yang dikubur di batu, dibuatkan semacam patung kayu yang berfungsi sebagai peti matinya.