Trend To Try: Freshly Orange

By Marti, Rabu, 18 September 2013 | 16:00 WIB
Trend To Try: Freshly Orange (Marti)

Bikin penampilan jadi terlihat segar dengan outfit berwarna oranye yang lagi in. Tapi, seringkali kita merasa susah untuk mix and match karena enggak semua warna bisa cocok dengan oranye. Bukan berarti kita enggak bisa tampil gaya dengan oranye, lho. Asal paduannya pas, oranye bisa membuat kita jadi pusat perhatian.

Kalau belum berani memakai pakaian berwarna oranye, kita bisa memulainya dengan memakai aksesori. Misalnya, sepatu dan tas berwarna oranye, atau topi, sunglasses, gelang, kalung, jam, dan scarf. Kalau belum pede memakai baju oranye, kita bisa mengakalinya dengan menumpuk baju itu bersama jaket, vest, atau coat.

Oranye dan kuning bisa jadi perpaduan yang keren. Gabungan dua warna ini akan memberi kesan santai sekaligus formal sehingga bisa dipakai ketika jalan bareng teman atau datang ke acara resmi. Kita bisa memadukan pakaian oranye dengan aksesori kuning seperti tas, scarf, jaket, blazer atau bahkan bawahan. Kita juga bebas berkreasi mencampur warna lain agar hasilnya lebih keren.

Apa pun bisa dipakai bersamaan dengan oranye, entah itu celana, rok, atau jaket jins. Jins akan membuat warna oranye jadi tidak terlalu terang tapi tetap membuat kita terlihat feminin. Pilih jins berwarna lembut untuk menyeimbangkan oranye yang sangat kuat.

Oranye kurang cocok jika digabung dengan hitam, jadi hindari untuk memakai dua item dengan kedua warna ini. Namun, oranye dan hitam masih bisa dipakai dalam satu item, seperti scarf oranye dengan motif berwarna hitam atau sepatu oranye dengan garis-garis hitam.

no no

Meski sedang tren bukan berarti kita boleh berdandan oranye dari kepala sampai kaki karena akan terlihat sagat membosankan. Sebaiknya tambahkan warna lain. Jangan takut untuk menambahkan warna apa saja selama masih matching dalam total look kita. Jika memakai atasan dan bawahan oranye, kita bisa menyelematkan penampilan dengan menggunakan aksesori berwarna lain.

Warna netral seperti putih pas banget dipakai bareng oranye. Putih juga memungkinkan kita untuk menambahkan satu warna lagi dalam total look sehingga terlihat lebih playful.

(iif. foto: Thefsstyle.com, belighter.wordpress.com, tumblr.com, sopoani.blogspot.com, whowhatwear.com, fabsugar.com, fashionmostwanted.com)