Atasi Kulit Berminyak dengan Lemon

By Marti, Minggu, 22 Desember 2013 | 16:00 WIB
Atasi Kulit Berminyak dengan Lemon (Marti)

Girls, lemon punya banyak manfaat lho buat wajah kita. Enggak cuma menghilangkan jerawat atau membuat bibir merah alami, lemon juga ampuh mengusir kulit berminyak. Supaya wajah enggak terlihat kusam dan makin jerawatan gara-gara kulit berminyak, yuk kita coba dua cara simple ini, girls!

Kita cuma butuh 3 sampai 4 sendok perasan lemon. Gunakan alat saring untuk memisahkan air perasan dengan sari-sari lemon. Setelah itu, benamkan kapas bersih ke perasan tersebut. Nah, pakai kapas basah itu untuk wajah kita. Caranya, tepuk-tepukkannya kapas ke kulit wajah terutama di bagian T-zone.

Atau, kita dapat juga melakukan cara berikut yaitu dengan mengkompres perasan lemon ke wajah kita. Kita butuh beberapa kapas perasan lemon yang kemudian ditaruh ke bagian T-zone. Diamkan selama 10-15 menit. Cara ini lebih intens dari yang sebelumnya karena wajah akan mendapat suplai vitamin C lebih banyak. Tapi, cara ini kurang cocok buat kita yang punya kulit sensitif.

Gimana, girls? Mudah kan mengaplikasikan perawatan ini? Supaya wajah lebih bersinar dan bebas minyak, lakukan cara di atas pada sore atau malam hari. Hindari melakukan perawatan ini di pagi hari karena sinar matahari dapat merusak perasan lemon di wajah. Selamat mencoba!

(nana, foto: peoplecleaner.com)