4 Tips Biar Rambut Tumbuh dengan Cepat

By , Rabu, 6 November 2013 | 16:00 WIB
4 Tips Biar Rambut Tumbuh dengan Cepat (cewekbanget)

Karena suka sama salah satu idola, kita jadi kepengin memanjangkan rambut. Tapi, kita kadang enggak sabaran dan kepengin rambut cepat tumbuh panjang. Hal ini bukan sesuatu yang enggak mungkin, kok. Proses pertumbuhan pada setiap orang memang berbeda-beda, girls. Setiap bulannya rambut kita bisa tumbuh dua sampai tujuh cm. Buat memaksimalkan pertumbuhan rambut, ada hal-hal yang bisa kita lakukan, lho.

Biar rambut tambah kuat, sehat dan cepat panjang, kita juga perlu memberinya asupan nutrisi. Konsumsi telur, daging dan produk susu merupakan hal yang bisa membantu produksi rambut, soalnya makanan-makanan tadi mengandung keratin yang bisa memroduksi asam amino. Nah, asam ini lah yang bakal bikin rambut kita cepat tumbuh dan juga kuat.

Memijat-mijat kulit kepala bakal bikin kita relax, girls. Selain itu, pijatan pada kulit kepala bakal menstimulasi asupan darah pada folikel rambut. Hal ini bakal memacu rambut tumbuh lebih cepat. Sebaiknya kita melakukan pemijatan ini selama lima sampai empat puluh menit setiap minggu.

Kadang rambut membawa beban yang enggak semestinya, kayak rambut bercabang ataupun enggak sehat. Karena itu, kita mesti rajin memotong ujung-ujung rambut yang sekiranya sudah kelihatan enggak sehat. Dengan memotong bagian rambut yang enggak sehat, kita sudah mengurangi beban rambut dan membuatnya lebih cepat tumbuh.

Catokan dan pengering rambut adalah dua hal yang akrab sama keseharian kita. Sayangnya panas dari kedua alat ini enggak bersahabat sama rambut. Biar rambut kita tumbuh dengan sehat, kurangi intensitas pemakaian kedua alat tadi. Lama-kelamaan, hawa panas dari alat-alat kecantikan rambut bakal membuat rambut kita rusak dan kering, girls.

 

(lana, foto: electivearticles.com)