Masker Pisang dan Madu Buat Kulit Berminyak

By , Senin, 23 September 2013 | 16:00 WIB
Masker Pisang dan Madu Buat Kulit Berminyak (cewekbanget)

Selain memakai produk kecantikan buat kulit berminyak, kita juga bisa menambah perawatan dengan masker alami. Selain bermanfaat buat menghilangkan jerawat, pisang juga bisa mengurangi minyak pada wajah kita secara alami, girls. Dengan pemakaian teratur, wajah kita enggak lagi kelebihan minyak kayak biasanya.

-       1 pisang, haluskan

-       1 sendok makan madu

-       10 tetesan lemon

1.    Campurkan pisang dan madu dalam mangkuk

2.    Tambahkan perasan lemon dan campurkan sampai merata

3.    Pakaikan masker pada wajah dan tinggalkan selama lima belas menit

4.    Cuci bersih dengan air hangat dan keringkan dengan handuk

 

(lana, foto:sheknows.com)