Pakai Susu Pembersih Dulu Sebelum Cuci Muka?

By , Sabtu, 27 Juli 2013 | 16:00 WIB
Pakai Susu Pembersih Dulu Sebelum Cuci Muka? (cewekbanget)

Girls, kayak gimana kebiasaan membersihkan muka yang selama ini kalian lakukan? Beberapa cewek kadang mencuci muka terlebih dahulu sebelum memakai susu pembersih dan penyegar. Padahal, sebenarnya urutan membersihkan muka kayak tadi bisa membuat kulit wajah kita iritasi, lho.

Menurut situs Kompas, buat mencegah iritasi tadi, kita perlu membersihkan muka dengan urutan sebaliknya. Kalau kita memakai susu pembersih terlebih dulu, sisa kosmetik dan kotoran yang menempel di muka, sedangkan sabun pembersih muka cuma bisa meringkas pori-pori tanpa menghilangkan kotorannya.

Nah, setelah membersihkan muka memakai susu pembersih, bersihkan sisanya memakai washlap basah yang hangat. Hal ini bisa membantu proses pengangkatan sel kulit mati. Hal ini juga bakal mencegah datangnya jerawat.

Setelah melakukan dua proses tadi, baru kita membersihkan muka memakai sabun cuci muka. Pilih sabun yang memang sesuai sama jenis kulit kita, biar ada kesesuaian antara pH sabun dan kulit kita. Jadi wajah kita enggak kering atau terlalu berminyak.

 

(lana, foto: teatimehealth.com)