Mata yang indah akan semakin menonjol dengan bantuan eyeliner dan mascara. Buat kita yang masih pemula, mungkin pertanyaan seperti ini akan muncul.
Eyeliner itu lebih bagus yang sih? Terus, gimana yah cara pakai yang benar? Soalnya kalo aku pakai sendiri, sering ketebalan dan gagal terus. - Mesya, 14 tahun.
dengan menggunakan eyeliner. Eyeliner cair biasanya dipake pas acara pesta atau malam hari, hasilnya lebih dramatis. Nah, kalau eyeliner pensil cocok untuk kamu gunakan sehari-hari karena lebih terkesan natural. Pengaplikasiannya pun berbeda.
- Letakkan kaca di pangkuanmu (ini cara paling mudah biar eyeliner lebih gampang dipakai).
- Mulailah menggaris tipis dari bagian dalam mata hingga ujung mata.
- Setelah itu tebalkan sekali lagi.
- Tutup mata beberapa saat (kira-kira 30 detik) agar eyeliner kering terlebih dahulu.
- Tarra! Selesai.
- Sama seperti step awal pada eyeliner cair, letakkan kaca di pangkuanmu.
- Buat titik-titik kecil di sepanjang garis kelopak mata yang akan kamu berikan eyeliner.
- Perlahan-lahan sambungkan titik-titik tersebut menjadi garis di atas kelopak mata.
- Rapihkan garisnya agar terlihat sama rata.
Mataku kelihatan ngantuk dan sayu, memang keturunan dari orang tuaku. Alhasil, aku jadi enggak berani pakai apapun di mataku selain maskara. Nah, seringnya maskara yang aku pakai ngegumpal dan jadinya malah bikin bulu mataku kelihatan tebal. Sebenernya gimana sih biar enggak ngegumpal? - Anggraeni, 15 tahun.
Dengan pakai maskara, Hmm... masalah pake maskara, memang gampang-gampang susah. Cara gampangnya adalah:
- Ulaskan maskaramu dari bagian akar bulu mata karena hal ini bisa bikin bulu matamu tebal,
- Pakai dengan gerakan zig-zag agar tidak menggumpal.
- Kalau agak sulit memakai maskara dengan cara zig-zag, sisir bulu matamu dengan sisir khusus bulu mata sebagai step akhir.
Klik di sini untuk tips memakai eyeshadow.
(chira, foto: ehow.com)