Kenali Bahaya Hubungan Pacaran Yang Terlalu Sering Putus Nyambung

By Marti, Jumat, 29 Agustus 2014 | 16:00 WIB
Kenali Bahaya Hubungan Pacaran Yang Terlalu Sering Putus Nyambung (Marti)

Wah, kenali bahaya hubungan pacaran yang terlalu sering putus nyambung. Kalau kita dan pacar kita terlalu sering putus nyambung, ternyata belum tentu berakhir dengan hal yang baik lho. Hubungan putus nyambung enggak hanya berbahaya karena bisa menimbulkan masalah yang lebih besar, tapi juga mempengaruhi psikologi kita dan pacar. Yang benar nih? Baca yuk kenali hubungan pacaran yang terlalu sering putus nyambung.

Berdasarkan hasil riset penelitian ilmiah, ternyata hubungan putus nyambung bisa meningkatkan resiko selingkuh kita atau pacar kita. Kalau sebelumnya kita atau pacar pernah selingkuh, enggak ada jaminan kalau kedepan nanti melakukan hal yang sama. Selain itu, pacaran putus nyambung juga bisa bikin salah satu dari kita melakukan selingkuh dengan orang lain.

Baca juga: 6 Alasan Cowok Selingkuh

Alasan klise seseorang menerima kembali pacarnya, karena enggak pengin kesepian. Putus nyambung bisa terjadi saat salah satu dari kita butuh seseorang buat mengisi kekosongan. Intinya, belum siap buat single atau khawatir enggak akan mendapatkan pacar lagi dalam waktu cepat. Hal ini enggak baik lho, selain bikin pacaran kita berdua enggak sehat. Juga bisa memicu masalah lebih besar, misalnya sikap bohong, tebar pesona atau menyakiti satu sama lain.

Baca juga: Tips Keluar Dari Zona Putus Nyambung

Siapa bilang menerima kembali mantan bisa bikin kita lebih bahagia. Kalau sikap kita masih penuh rasa curiga, khawatir berlebih atau tertekan. Hubungan ini bisa bikin salah satu dari kita stress bahkan depresi. Supaya enggak menyesal nanti, coba pikirkan baik-baik. Apa benar pilihan kita berdua buat kembali mutlak karena rasa sayang atau karena alasan lain?

Baca juga: Hal Yang Perlu Diketahui Sebelum Kembali Dengan Mantan

Coba ingat kembali, apa alasan kita putus sebelumnya dari mantan pacar kita. Kalau kita putus karena putus atau bohong, belum tentu saat pacaran nanti kita akan saling mempercayai satu sama lain. Jangan sampai kita akan saling curiga atau hilang rasa percaya terhadap pacar.

Baca juga: Apakah Kita Harus Memberikan Kesempatan Kedua Pada Mantan

(stefanie, foto: theorchidboutique.com)