Selingkuh termasuk kesalahan fatal yang bisa dilakukan cewek ataupun cowok dalam sebuah hubungan. Kali ini bukan kita yang menjadi korban, justru kita jadi pelaku. Duh, sebenarnya kita sayang sama pacar dan enggak mau putus dari si dia. Di sisi lain, kita enggak tega sama selingkuhan. Harus gimana, ya?
Kalau kita cuma ngeceng cowok lain sih, masih wajar dan masih bisa ditolerir. Selingkuh termasuk masalah besar dalam sebuah hubungan. Kita harus menentukan tindakan selanjutnya, karena selingkuh enggak bisa berjalan selamanya. Siapa yang benar-benar kita sayangi? Pacar atau selingkuhan? Di sini kita harus memilih salah satu atau kita bakal selalu dihantui perasaan bersalah.
Menyembunyikan fakta kita selingkuh dari si dia bakal menyebabkan rasa bersalah yang luar biasa. Kita selalu dihantui rasa ketakutan dan was was. Belum lagi bayang-bayang waktu si dia tahu soal perselingkuhan yang kita lakukan. Duh, rahasia ini enggak bisa disimpan lama-lama!
Kalau kita jujur sama si dia, mungkin kesalahan kita masih bisa dimaafkan ketimbang kita berbohong dan terus menghindar. The more you lie, the harder it is to let go. Berhubung dia pacar kita, dia berhak buat mengetahui kenyataan ini. Lebih baik dia tau kesalahan ini dari kita daripada dari orang lain, lho.
Ada dua kemungkinan ketika kita memberi tahu dia soal kesalahan ini. Pertama, dia bakalan memaafkan kita. Kedua, dia enggak terima dan memutuskan hubungan sama kita. Kita harus menyadari ini kesalahan kita dan resikonya pun ditanggung sama kita sendiri. Enggak ada yang bisa membantu menyelesaikan masalah ini selain kita sendiri.
(lana, foto: girlschase.com)