Ansel Elgort: Ungkap 6 Fakta Keren Di Belakang Layar Film The Fault In Our Star

By Marti, Senin, 9 Juni 2014 | 16:00 WIB
Ansel Elgort: Ungkap 6 Fakta Keren Di Belakang Layar Film The Fault In Our Star (Marti)

Wow! Ansel Elgort mengungkapkan 6 fakta keren dari film terbarunya The Fault In Our Star! Kepada Teen Vogue, Ansel mengungkapkan fakta keren dari behind the scene film tersebut. Apa saja ya 6 fakta keren dari belakang layar film The Fault In Our Star yang diungkap Ansel?

Kata Ansel tiap adegan dirinya dan Shai meski ia enggak terlihat dilayar bukan berarti dia enggak terlibat saat itu. Seperti saat adegan ia sedang sms atau telpon. Menurut sumber, Ansel melakukannya di ruangan berbeda saat mereka sedang merekam adegan Shai. "Sebenarnya, aku melakukannya di basement rumah (lokasi syuting), untuk berbicara melalui telpon dengannya," jelas Ansel. Hal ini ia dan Shai lakukan supaya emosi saat adegan itu benar-benar dalam. Jadi sangat berbeda jauh dari kebiasaan syuting lain yang memilih pura-pura menghubungi seseorang padahal enggak.

Percaya enggak percaya, mereka melakukan seluruh proses syuting selama dua bulan di Pittsburgh, Amerika Serikat. Dan tiga hari di Amsterdam, Belanda. Meski proses syuting sangat cepat, seluruh pemeran dan kru hadir pada tiap adegan. Dan kabarnya mereka semua bekerja dengan baik, professional, dan tepat waktu.

Mendalami karakter Ansel enggak main-main lho. Ia mendalami karakter dengan melakukan penelitian dan investigasi soal peran Augustus. "Aku enggak pernah melakukannya dari sudut pandangku, dan aku bertemu dengan orangtuanya dengan berani. Aku ingin melakukan penelitian, aku ingin tahu bagaimana perasaannya saat ia diberitahu oleh dokternya. Aku menghabiskan waktuku dengan Tanner Boarwright, pemeran penggantiku, yang harus kehilangan kakinya karena kecelakaan saat berburu," ungkap Ansel.

Ternyata mereka hanya melakukan syuting adegan yang sangat sedikit di lokasi asli rumah Anne Frank. Pihak produksi kabarnya membangun seluruh bangunan interiornya di studio, Pittsburgh. Mereka enggak bisa melakukan syuting dilokasi tersebut karena rumah ini merupakan museum yang sangat dilestarikan dengan baik.

Menurut sumber, Ansel lebih sering menghabiskan waktunya dengan Nat Wolff saat break syuting. "Malam harinya, aku sering hang out dengan Nat. Kami tinggal di lantai yang sama di kota Pittsburg. He's my bro!" cerita Ansel.

Katanya saat syuting, ia mengaku sering menangis melihat akting yang mengagumkan dari tiap lawan mainnya. Terutama adegan Shai. "Kami sering menagis tiap saat. Dan rasanya sangat lega saat aku mengeluarkan semua. Menangis merupakan terapi baik dan bisa melepaskan ketegangan. Shai sangat emosional dan terlihat real padahal enggak pernah pergi ke sekolah akting, dan ia bisa sangat mengerti caranya dengan baik," kata Ansel.

(stefanie, foto: kernelscorner.com)