Girls, udah nonton film terbaru The Amazing Spider-Man 2? Pasti enggak asing lagi sama aktor Dane DeHaan yang memerankan Harry Osborn di film itu. Nah, aktor 28 tahun ini cerita soal resep persahabatan Harry Osborn dan Peter Parker (Andrew Garfield) di film tersebut.
Sedikit mengulas, Harry dan Peter diceritakan sebagai sahabat sejak kecil yang kemudian terpisahkan selama bertahun-tahun. Mereka pun enggak berkomunikasi dan ketika bertemu lagi setelah dewasa, Harry dan Peter pun merasa canggung. Tapi, bagaimana pun Harry dan Peter adalah sahabat yang akan tetap jadi sahabat.
"Jadi, film ini juga sangat menceritakan tentang persahabatan Harry dengan Peter dan kesetiaannya pada Peter, tapi di sisi lain ia juga mewarisi Oscorp dan harus berurusan dengan itu," ungkap Dane soal karakternya yang harus memilih di antara dua pilihan itu.
Resep persahabatan Harry Osborn dan Peter Parker adalah teman akan tetap jadi teman. Walau terpisah jauh dalam waktu yang sangat lama, di hati Harry tetap ada tempat Peter di situ. Begitu juga di hati Peter. Hi-hi-hi. Lucu banget, sih, kalian berdua.
"Mereka udah lama enggak temanan, untuk waktu yang sangat lama, tapi mereka berdua pada akhirnya merasa kalau mereka itu pernah jadi sahabat dan secara otomatis pun mereka dengan senang hati memperbaiki persahabatan mereka," tutur Dane.
Hmm... Tapi, di akhir cerita, Harry bakal berubah jadi penjahat yang menentang Peter alias Spider-Man. Bakal tetap awet enggak, ya, persahabatan mereka? Jadi enggak sabar sama kelanjutan kisah dua karakter iconic komik super hero ini.
(nana, foto: redcarpet-fashionawards.com)