Setelah sukses menyelenggarakan kompetisi futsal antar SMA di 17 kota di Indonesia tahun 2013 lalu, tahun ini Pocari Sweat siap menggelar kejuaraan yang sama. Bedanya, kompetisi yang diadakan untuk kelima kalinya ini berlangsung di 18 kota.
Adapun tujuan diselenggarakannya kompetisi ini adalah untuk menunjukkan konsistensi Pocari Sweat dalam memfasilitasi remaja Indonesia untuk berprestasi di bidang olahraga, khususnya futsal, yang saat ini sedang digemari banyak remaja, seperti yang disampaikan oleh Ricky Lim, Marketing Director PT Amerta Indah Otsuka. Kick off sendiri sudah dilakukan pada 3 Februari 2014 kemarin.
Bedanya dibanding kompetisi futsal lainnya, Pocari Sweat Futsal Championship 2014 ini mengenal sistem home and away pada babak kualifikasi. Hal ini dimaksudkan untuk meningkatkan rasa sportifitas pada siswa SMA saat sekolahnya berkunjung ke sekolah lain. "Sistem ini juga menekankan nilai kekompakan, pembelajaran koordinasi, dan organisasi secara lebih baik. Selain itu, siswa juga terdorong untuk menampilkan kelebihan yang dimiliki sekolahnya saat bertindak sebagai tuan rumah," tambah Ricky.
Acara yang didukung penuh oleh Kementrian Pemuda Dan Olahraga ini mengadakan babak kualifikasi di 18 kota, yaitu Jakarta (terbagi atas dua regional), Lampung, Palembang, Batam, Medan, Pekanbaru, Banjarmasin, Samarinda, Bandung, Surabaya, Semarang, Jayapura, Yogyakarta, Makassar, Manado, Mataram, dan Denpasar. Selain babak kualifikasi, akan dilakukan juga babak regional match dan grand champion.
Biar makin semangat, kompetisi ini memperebutkan piala tetap dan piala bergilir Kemenpora serta hadiah berupa uang pembinaan dengan total lebih dari Rp 250 juta.
(iif)