Dalam marching band ada 12 menit yang paling berharga dan menentukan. Iya, karena dalam pertandingan terbesar antar marching band se Indonesia, GPMB (Grand Prix Marching Band) hanya dibutuhkan waktu 12 menit tampil untuk menentukan siapa yang layak jadi juaranya. Sementara persiapan tampil ini semua anggota marching band harus latihan mati-matian selama satu tahun penuh.
Perjuangan ini juga yang mau diangkat dari film 12 Menit garapan sutradara Hanny S Saputra. Bekerja sama dengan pemerintah kota Bontang dan Marching Band Bontang Pupuk Kaltim (MBBPKT), film ini berkisah berbagai tantangan dan kesulitan yang dihadapi oleh tim MBBPKT yang dipimpin oleh pelatih, Rene (Titi Rajo Bintang). Dia harus mengurus 130 orang. Tiga di antaranya punya masalah yang pelik.
Ada Elaine (Amanda Sutanto) harus pindah ke Bontang mengikuti ayahnya yang bertugas di Bontang. Dia merasa kesepian, untunglah ada kegiatan marching band di Bontang dan dia memutuskan bergabung. Awalnya dia enggak mendapat persetujuan dari ayahnya yang ingin Elaine lebih mementingkan sekolah, namun Elaine berjanji mempertahankan nilainya di sekolah, dia baru dapat ijin.
Masalah juga dihadapi oleh Tara (Arum Sekarwangi). Sejak kecelakaan yang menyebabkan ayahnya meninggal, Tara dihantui rasa bersalah. Sementara ibunya belajar di luar negeri, dia merasa dibuang ke Bontang untuk tinggal bersama nenek dan kakeknya. Tara yang juga mengalami masalah dengan pendengaran ini mau bergabung dengan marching band atas bujukan sang pelatih, Rene (Titi Rajo Bintang). Sementara itu, ada Lahang (Hudri). Cowok ini tinggal bersama ayahnya yang sakit-sakitan. Daripada pergi ke dokter, sang ayah lebih memilih berobat dengan cara tradisional sesuai adat Dayak. Lahang yang rumahnya terpencil dan jauh dari tempat latihan, selalu bersemangat latihan untuk GPMB. Salah satu cita-citanya adalah datang ke Jakarta.
Di antara latihan marching band yang menguras tenaga dan waktu ketiganya yang berjuang untuk menjalani kehidupan sehari-hari. Elaine yang nilai fisikanya bagus, dihadapkan pada piilhan untuk ikut olimpiade fisika atau ikutan lomba marching band. Apalagi setelah tahu Elaine menolak ikutan olimpiade fisika, ayahnya melarang Elaine ikut bertanding ke Jakarta. Sementara Tara, karena didikan Rene yang keras, memutuskan untuk berhenti. Lain lagi dengan Lahang. Di detik-detik terakhir bertanding dia mendapat kabar buruk dari ayahnya.
Gimana ketiganya berhasil menyelesaikan semuanya? Tonton aja 12 Menit yang mulai tayang 29 Januari 2014. Siap-siap menikmati indahnya parade marching band.
(muti , foto: bigpicture)