Lifetime Channel: Hadir Di Indonesia

By Marti, Senin, 25 November 2013 | 16:00 WIB
Lifetime Channel: Hadir Di Indonesia (Marti)

Makin banyak aja, nih, girls, pilihan channel televisi yang bisa kita tonton. Mulai bulan November ini, A+E Networks Asia meluncurkan Lifetime, salah satu saluran televisi asal Amerika Serikat yang fokus kepada perempuan. Untuk itu, A+E bekerjasama dengan BigTV dan First Media.

Serunya, nih, ada banyak tayangan seru yang bisa kita tonton di Lifetime, girls. "Lifetime menghadirkan atayangan kontemporer yang berani, seru, dan relevan dengan kehidupan perempuan," ujar Richard Woo, Head of Network Distribution A+E Networks Asia.

Ada tiga tayangan utama yang ditawarkan Lifetime, yaitu drama, film, dan reality show. untuk drama, kita bisa menyaksikan serial detektif Unforgettable yang dimainkan oleh Poppy Montgomerry yang menarik banget untuk diikuti. Selain itu, juga ada The Client List yang diperankan oleh Jennifer Love Hewitt dan baru saja memasuki season kedua.

Selain itu, Lifetime juga menghadirkan film-film yang diproduksi sendiri dan enggak kalah seru untuk diikuti. Kita bisa menonton Liz & Dick yang diperankan oleh oleh Lindsay Lohan, Ring of Fire yang melibatkan penyanyi Jewel, dan Romeo Killer: The Chris Porco Story yang dibintangi oleh Eric McCormack.

Lifetime enggak hanya menyuguhkan drama, tapi juga cocok untuk kita yang suka menonton reality show. Apalagi Master Chef Australia yang sudah terkenal dan akan memasuki season ke-lima. Enggak hanya itu, masih banyak reality show lain yang menarik untuk diikuti seperti Dance Moms, One Born Every Minute UK, dan A Conversation With Amanda de Cadenet.

Channel Lifetime ini bisa dinikmati oleh pengguna First Media di saluran 359 dan BiGTV di saluran 221. Selamat menonton, girls.

(iif. foto: dok. A+E Networks Asia)