4 Rahasia Yang Pacar Enggak Boleh Tahu

By Astri Soeparyono, Rabu, 3 April 2013 | 16:00 WIB
4 Rahasia Yang Pacar Enggak Boleh Tahu (Astri Soeparyono)

Meskipun kita lagi menjalani sebuah hubungan, kita harus punya privasi buat hal-hal tertentu, girls. Ada beberapa hal yang enggak harus kita share sama pacar walaupun kita suka banget sama dia.

 

Punya pacar bukan berarti berbagi semuanya. Kamu boleh merahasiakan password media sosial kamu dari pacar, kok. Kadang beberapa cowok sensitif soal pos lama di media sosial soal mantan atau gebetan lama. Kasih pengertian ke dia, kalau kamu juga butuh privasi buat hal ini. Jangan biarkan dia mengontrol kehidupan kamu di dunia maya. Temenan di facebook, saling follow di twitter atau blog juga cukup, girls.

 

Waktu pacaran, kita menghabiskan banyak waktu buat saling cerita tentang kehidupan sehari-hari dan teman di sekitar kita. Hati-hati, jangan sampai keceplosan cerita soal rahasia sahabat kamu.Meskipun pacar termasuk orang terdekat kamu, enggak semua hal bisa kamu ceritakan ke dia.

 

Enggak semua percakapan kita sama oranglain harus pacar tau, lho. SMS girls talk kita sama sahabat jadi hal paling penting yang enggak boleh bocor ke cowok mana pun, termasuk si dia. Kalau pacar kamu curiga waktu kamu enggak mau menunjukan inbox handphone, tunjukan siapa saja yang ada di Inbox handphone kamu. Toh, kalau dia percaya sama kamu, dia enggak bakal securiga itu sampai stalking handphone segala.

 

Punya gebetan cuma buat nyemangatin diri sendiri ataugereget mau ngomentarin penampilan pacar yang 'enggak banget', tapi kamu pengin ngejaga perasaannya? Selama hal itu enggak menyakiti perasaan dan hubungan sama pacar, kita boleh punya rahasia sama diri sendiri.

(lana, foto: abcnews.com)