Video Musik Pertama di Luar Angkasa

By Astri Soeparyono, Minggu, 12 Mei 2013 | 16:00 WIB
Video Musik Pertama di Luar Angkasa (Astri Soeparyono)

Chris Hadfield, astronot Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) yang kini sedang bertugas di International Space Station (ISS), mungkin sering merasa bosan saat menjaga stasiun luar angkasa tersebut. Hal ini terlihat dari video-video kreatifnya yang dia buat selama dia menjaga luar angkasa.

Seperti yang ditulis pada Kompas, Chris sebelumnya pernah mengunggah cara memasak dan cara memotret bumi dari luar angkasa. Kali ini, sepertinya jiwa entertainer Chris sudah lebih terlatih, dia membuat music video yang akan mencatat sejarah sebagai music video pertama yang dilakukan di luar angkasa.

Menyanyikan lagu Space Oddity milik David Bowie, Chris melakukan adegan-adegan yang tidak bisa dilakukan di bumi tanpa peralatan khusus. Melayang, bermain gitar tanpa gravitasi, dan mengintip langit melalui jendela Space Station. Chris jelas melakukan berbagai hal yang sangat keren di dalam music video tersebut. Rekamannya dilakukan di luar angkasa, sementara proses aransemen dan editingnya dilakukan di Bumi dengan bantuan anaknya, Eva Hadfield.

Sayangnya, music video ini sepertinya akan menjadi video antariksa terakhir yang diunggah Chris. Hari ini, 13 Mei 2013, Chris akan segera kembali ke bumi girls! Akhirnya Chris bisa kembali bertemu dengan keluarganya setelah setiap hari menikmati luar angkasa yang tanpa batas. Hmm, kalau kamu sendiri, pernah menjadi pioneer untuk hal apa nih?

(uswatun, foto: thestar.com)