Nokia Lumia 520: Canggih, Stylish dan Terjangkau

By , Minggu, 5 Mei 2013 | 16:00 WIB
Nokia Lumia 520: Canggih, Stylish dan Terjangkau (cewekbanget)

Girls, suka sama hape canggih, stylish tapi terjangkau? Kalau ya, kayaknya kita perlu melirik Nokia Lumia 520 terbaru ini! Nokia Lumia 520 adalah Nokia dengan sistem operasi Windows Phone 8. Perangkat baru ini bikin Nokia Lumia makin canggih dan cocok buat remaja yang suka browsing dan selalu update jejaring sosial.

Nokia Lumia 520 adalah produk Nokia dengan Windows Phone 8 yang paling terjangkau tapi mampu memberikan pengalaman yang bisa ditemui di smartphone tingkat atas. Di Nokia Lumia 520, ada lensa kamera digital yang ditemukan di Nokia Lumia 920. Layarnya oke, nyaman digunakan berukuran 4 inchi, dan memberikan pengalaman lebih responsif dibanding produk dengan harga kelas yang sama.

Serunya lagi, buat kita yang mobile dan pengin ngerjain tugas dengan gampang, Nokia Lumia 520 ini punya ruang penyimpanan sebesar 7GB pada SkyDrive. Kita juga dapat dengan mudah mensinkronisasi konten yang ada pada telepon maupun PC. Sehingga memudahkan keperluan kita mengakses aplikasi kayak Outlook, Word, Excel dan PowerPoint. Daaan, dengan prosesor dual core 1GHz kita juga jadi mudah mengakses sosial media kayak Line, Kakao Talk, WhatsApp, Twitter dan Facebook. Enggak pernah ketinggalan update-an terbaru deh!

Hape cantik ini tersedia dalam lima pilihan warna, putih, merah, kuning, hitam dan cyan. Bentuknya ramping, tampak belakang menyerupai bantal yang unik dan nyaman digenggam. Harganya dipatok sangat terjangkau untuk ukuran Windows Phone 8. Khusus untuk pelanggan Telkomsel, hape ini dapat  diperolah dengan harga Rp 1.975.000. Dan, untuk melakukan pre-order, ada diskon khusus lho dan bisa diakses melalui www.telkomsel.com/lumia520.

(dea, foto: nokia)