Kabar gembira buat para pengguna iPhone dan iPads, nih. Aplikasi Google Now sudah bisa digunakan di kedua gadget itu, mulai Senin (29/4). Aplikasi yang awalnya cuma tersedia buat handphone Android ini, memberikan informasi yang kita butuhkan, kayak temperatur di pagi hari, lalu-lintas dan informasi lain yang bisa kita pilih.
"Handphone adalah sesuatu yang selalu kita bawa. Google Now sekarang dapat memberikan informasi dan menyediakannya sesuai kebutuhan dan kesukaan yang relevan sama hidup penggunanya," ujar direktur manajemen produk Google Tamar Yehoshoua kepada Mashable.
Cara kerja dari Google Now sendiri cukup mudah. Waktu membukanya untuk pertama kali, kita dapat melihat beberapa set kartu virtual yang dikelompokkan berdasarkan apa yang kita suka dan kita cari, mulai dari cuaca sampai tim olahraga favorit kita. Kalau ada beberapa kartu yang kita enggak sukai, kita tinggal menggeser dan menghapusnya dari halaman Google Now milik kita. Aplikasi ini hampir sama dengan Siri service milik Apple.
Hal ini merupakaan kebanggaan tersendiri buat Google, tapi hal ini juga menimbulkan kritik, lho. Beberapa fitur dalam Google Now mirip sama Apple Maps dan Siri. Hal ini bikin beberapa software Apple jadi enggak begitu relevan lagi buat dipakai, karena fitur di Google Now sudah lengkap dan punya fungsi yang sama kayak software Apple lainnya. Meskipun begitu, Google enggak berusaha menarik konsumen Apple pindah ke Android, kok.
(lana, foto: mashable.com)