Suka ide tentang teknologi di masa depan? Mungkin HTC One bias kamu jadikan pilihan. Ponsel terbaru dari HTC yang diberi nama HTC One ini dilengkapi fitur-fitur yang memang ditargetkan untuk para pengguna yang menyukai ide tentang teknologi masa depan. Para pengguna dimanjakan dengan kemudahan dan penampilan level tinggi.
Pernahkah terpikir kalau kita ingin mempunyai gambar yang bisa bergerak, seperti di cerita best seller karangan J.K.Rowling. Lingkungan Harry dan teman-temannya dipenuhi dengan foto yang bisa bergerak, menggambarkan kejadian saat foto tersebut diambil.
Akhirnya imajinasi J.K. Rowling mulai hadir ke dunia nyata, diawali oleh fitur HTC Zoe. Galeri foto kita akan terkolase dinamis, menampilkan foto-foto diam yang kemudian bisa memunculkan kenangan yang bergerak.
Disertai fitur video highlights yang secara otomatis memunculkan beberapa potongan dari video tersebut. Memudahkan kita untuk mencari mana video yang kita maksud. Selain itu, tentu saja sistem operasi Android Jelly Bean yang sedang beken, tidak akan ketinggalan dalam smartphone satu ini.
Country Manager HTC Indonesia, Budi Janto, mengemukakan, "smartphone kini menjadi andalan masyarakat untuk mendapatkan update, berita dan informasi tanpa henti." Fitur HTC BlinkFeed menyediakan live stream personal di layar utama HTC One.
Update berbagai media sosial secara bersamaan dipastikan memerlukan daya data dan pulsa yang besar. HTC berusaha mengatasi masalah tersebut dengan bekerjasama dengan Indosat. Erik Meijer, Commercial Director dari PT Indosat Tbk, mengumumkan bahwa Indosat akan memberikan paket gratis fitur BlinkFeed bagi pengguna Indosat Mentari.
HTC One ini tersedia dalam dua warna, hitam dan perak, siap kedatangan idola baru girls?
(uswatun/astri)