Acer memperkenalkan produk terbarunya yang menggunakan sistem operasi Windows 8. Produk Acer ini akan menjadi satu-satunya roduk yang menyediakan tablet atau produk layar sentuk dengan basis Windows 8. Rencananya produktablet dari Acer ini dirilis di Indonesia November ini.
"Bersama Microsoft, Acer menghadirkan jajaran produk PC layar sentuh paling lengkap - mulai dari Tablet Notebook, hingga All-In-One desktop," ujar Jason Lim selaku Presiden Direktur Acer Indonesia. "Dan bertepatan dengan peluncuran Windows 8, Acer turut memperkenalkan produk terbaru. Yaitu tablet Iconia W510, Iconia W700, Aspire S7, serta All-in-One desktop Aspire 7600U," lanjut Jason Lim sambil memperkenalkan tipe-tipe Acer yang terbaru.
Selain rangkaian produk diatas, seri notebook lainnya yang sebelumnya sudah hadir di pasar Indonesia dan kini hadir dalam opsi layar sentuh dengan OS Windows 8 adalah Aspire V5, Notebook berukuran 14" ini hadir dalam dua pilihan warna airy blue dan misty silver.
Sebagai perusahan TI, Acer berkomitmen untuk menyediakan teknologi terkini yang menjawab kebutuhan pasar. "Kita memasuki era baru, touch-and-type, sebuah dualitas dimana pengguna memerlukan perangkat yang beroperasi secara alami dan memungkinkan fitur sentuh untuk browsing secara cepat serta fitur ketik dan produktivitas yang efektif," ujar Jason.
"Dan Acer adalah satu-satunya brand yang menawarkan fitur sentuh bagi semua segmen konsumen dengan menyajikan berbagai perangkat berbasis Windows 8 untuk para modern day explorer," tutup Jason.
(gita, foto: www.acerid.com)