Thumbstory Apps by kaWanku

By Astri Soeparyono, Selasa, 14 Agustus 2012 | 16:00 WIB
Thumbstory Apps by kaWanku (Astri Soeparyono)

Berita baik untuk kita yang suka banget nulis cerita. Sekarang ada Thumbstory Apps oleh kaWanku yang bisa di-download di BlackBerry App World di BlackBerry dengan OS 6 ke atas. 

Udah enggak zaman nulis cerita harus pakai laptop atau di notes. Sekarang kita bisa bikin dan sharing cerita seru di Bb dengan Thumbstory. Sejak Thumbstory diperkenalkan melalui @onyitkawanku dan Facebook kaWanku, banyak yang kasih berbagai pertanyaan. Ini dia pertanyaan-pertanyaan yang sering muncul:

Aku punya Bb tapi kok aku enggak bisa download Thumbstory?

Jawab: Coba cek OS yang ada di Bb kita. Thumbstory hanya bisa di-download oleh Bb dengan OS 6 ke atas. Silakan di-upgrade OS-nya, ya.

Apa yang harus dilakukan begitu udah download Thumbstory?

Jawab: 

Ini langkah-langkahnya:

Bisa enggak share cerita kita atau orang lain di Thumbstory ke Twitter dan Facebook?

Jawab: Tentu bisa dong! Di bagian bawah boks tempat membaca cerita, kita bisa melihat logo Facebook, Twitter, jempol untuk Like cerita, amplop untuk email dan logo BB untuk di-share via BBM. Silakan pilih mau disebar ke mana.

Cerita yang di-upload di Thumbstory mungkin bisa masuk majalah kaWanku enggak? 

Jawab: Mungkin banget. Cerita-cerita yang menarik akan dimasukkan ke kaWanku. Seperti yang ada di halaman 106.

Berapa jumlah karakter maksimal untuk cerita di Thumbstory?