Dell: Laptop Ringan untuk Back To School

By Astri Soeparyono, Kamis, 26 Juli 2012 | 16:00 WIB
Dell: Laptop Ringan untuk Back To School (Astri Soeparyono)

Menyambut tahun ajaran baru, Dell memperkenalkan rangkaian laptop seri baru yang lebih ringan, disain lebih modern, dan cocok buat kita para pelajar.

Enggak tanggung-tanggung, tiga seri laptop Inspiron dikeluarkan. Inspiron 14z 5423 Ultrabook untuk kita pelajar aktif. Karena ultrabook, laptop ini tipis, bertenaga, dan lebih ringan. Inspiron 14R 5420 untuk aktivitas komputasi keluarga sehari-hari. Dan Inspiron 14R Special Edition 7420 untuk kualitas multimedia dan audio setaraf studio. Cocok buat kita yang aktif di bidang musik dan video.

Ketiga laptop Inspiron seri ini ditawarkan dengan pilihan prosesor Intel terbaru generasi ketiga Core I, sistem operasi Microsoft Windows 7 Home Basic, dan memenuhi syarat untuk program upgrade Microsoft Windows 8.

Disain Modern

Disain Inspiron juga lebih modern. Dengan lengkungan berbingkai perak di setiap ujungnya untuk memberikan kesan sophisticated. Kolaborasi dengan Waves dan Skullcandy memberikan pengalaman audio yang kaya. Inspiron juga dilengkapi teknologi Waves MaxxAudio yang memberikan kualitas suara setaraf studio. Kita bisa nonton film dan memutar musik tanpa harus menggunakan speaker tambahan.

XPS 14

Dell juga memperkenalkan laptop canggil XPS 14. Laptop ini menawarkan ketahanan baterai berdurasi panjang dan konektivitas untuk mereka yang membutuhkan koneksi internet dimanapun mereka berada. Kedua laptop ini memiliki fitur enterprise-friendly yang mempertemukan desain dan performa yang diinginkan pengguna dengan keamanan dan layanan yang dibutuhkan oleh departemen TI. 

Sebagai tambahan, XPS 14 juga dibedakan dari tampilan yang hidup dengan lapisan keras Corning Gorilla Glass dan menggunakan teknologi Intel terkini seperti prosesor generasi ketiga terkini dan Intel Rapid Start , Smart Response  dan Smart Connect . Hal ini untuk memungkinkan pengguna menjadi produktif, terkoneksi dan responsif dimanapun.

Kunjungi www.dell.com untuk memilih Inspiron mana yang paling cocok sama kamu dan informasi produk yang lebih lengkap. Selamat kembali ke sekolah, girls!

(astri)