Gals, si ganteng Cesc Fabregas, gelandang andalan FC Barcelona dan Timnas Spanyol sempat berkunjung ke Jakarta nih. Setelah berhasil bawa Spanyo jadi juara Piala Eropa 2012, Fabregas ternyata menyempatkna diri untuk datang ke Indonesia sebagai duta Biskuat buat kedua kalinya.
Agenda pertama Fabregas di sini adalah berbagi ilmu juga rahasia sukses dia sama anak-anak Indonesia di acara Meet and Greet yang diselenggarakan oleh Biskuat di Britama Arena Sportsmall, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis, 5 Juli kemarin.
Di acara ini Fabregas menyempatkan diri buat bermain bola di lapangan mini bersama beberapa orang anak, dan enggak lupa membagi rahasianya sehingga bisa jadi pemain bola yang sukses seperti sekarang. Menurut Fabregas, salah satu faktor penting supaya kita bisa sukses adalah kerja keras, disiplin dan yang pasti adanya keluarga yang selalu mendukung kita.
"Aku beruntung punya orangtua dan saudara yang selalu ada untuk aku. Keluargaku sangat mencintai aku dan sangat kompak mendukungku. Kalau ada mereka, pertandingan yang biasa pun jadi luar biasa," katanya.
Selain itu, Fabregas juga mengingatkan kalau kunci sukses saat main bola atau tanding olahraga lainnya adalah kita harus bisa menikmatinya, dibuat semenyenangkan mungkin tetapi tetap disiplin. "Penting juga buat bermain sportif dan jujur. Juga selalu menghargai teman satu tim ataupun lawan kita," tambah Fabregas.
Di sini juga hadir juga ratusan fans Fabregas yang enggak henti-hentinya meneriakan nama dia dan menyanyikan yel-yel FC Barcelona. Termasuk juga para cewek yang sampai teriak-teriak histeris melihat mantan kapten Arsenal ini.
Misalnya saja Nadya (18) dan Aryuni (17) yang bela-belain datang ke sana demi melihat langsung idola mereka. "Dia aslinya jauh lebih ganteng. Dari dulu emang udah ngefans sama Fabregas. Meski masih muda tapi jago banget, terus dia juga murah senyum dan ramah banget," kata mereka antusias.
Sebelum pergi, Fabregas menyempatkan diri untuk foto dengan beberapa fans yang beruntung dan enggak lupa bilang terimakasih sama para penggemarnya di Indonesia. "Terimakasih atas dukungan kalian. Aku selalu senang dan merasa hangat atas sambutan kalian. Orang-orang Indonesia benar-benar luar biasa," kata Fabregas.
Lelang Sepatu Untuk Amal
Enggak Cuma jago main bola dan ganteng, Fabregas juga ternyata orangnya suka berbagi. Enggak hanya berbagi ilmu dan pengalaman, kemarin, Fabregas juga melelang sepasang sepatunya, yang hasilnya akan dia sumbangkan dalam kegiatan amal yang diselenggarakan sama Biskuat.
Di buka dengan harga Rp 5 juta, sepatu Fabregas ini akhirnya berhasil dibawa pulang sama pasangan Darius Sinatria dan Dona Agnesia dengan harga Rp21 juta Kedua seleb pendukung Barcelona ini sumringah banget waktu berhasil menang lelang sekligus foto dan ngobrol bareng Fabregas.
(aisha)