Girls, tahu dong kalau Pulau Bali itu terkenal dengan pantai-pantainya yang indah. Sayangnya keindahan pantai pulau Bali sekarang ini semakin terancam karena banyaknya sampah yang tersebar di sepanjang garis pantainya.
Adanya kehawatiran tentang sampah-sampah yang merusak ekosistem pantai ini lah yang mendorong Coca-cola Amatil Indonesia dan Quicksilver untuk bekerjasama dan mengadakan Bali's Big Eco Weekend 2012. Acara ini adalah kegiatan bersih-bersih pantai yang bisa dilakukan siapapun yang ingin berpartisipasi. Mulai dari penduduk lokal, turis, para pengusaha dan atlet-atlet selancar dunia, hingga para pemain golf professional yang pada bersimpati akan kotornya pantai Bali.
"Kegiatan ini sudah kami laksanakan dari tahun 2008. Membersihkan pantai di Bali dari sampah-sampah ini tidak mudah, karena itu kami membutuhkan bantuan. Jadi kami membuka pintu bagi semua kalangan masyarakat yang ingin membantu, khusunya para pelaku industri untuk membantu pembelian traktor pembersih sampah," kata Putri Silalahi, dari Bali's Big Eco Weekend, di sela-sela acara Kaskus The Lounge Juni, 27 Juni, kemarin.
Putri juga bilang kalau hal ini adalah tindakan give back dari Coca-cola Amatil Indonesia dan Quicksilver, untuk Bali yang sudah memberikan banyak bagi mereka.
Tim Penyapu Pantai
Setiap harinya, Coca-cola Amatil Indonesia mengoperasikan 74 tim penyapu pantai, 300 tempat sampah. Hasilnya, setiap tahun terkumpul lebih dari lima ton sampah, hanya dari lima pantai , yaitu Kuta, Legian, Seminyak, Kedonganan dan Jimbaran. Kebayang dong, kalau sampah-sampah itu didiamkan, pasti ekosistem pantainya akan rusak.
Parahnya sampah di pantai-pantai Bali ini juga sempat membuat juara dunia selancar 11 kali, Kelly Slater merasa prihatin. Rasa keprihatinnya itu sempat di tuliskan di akun Twitternya dan berhasil menarik simpati dari ratusan ribu orang, termasuk media massa Australia, sebagai negara pemasok turis terbesar ke Bali.
"Ya, ini masalah bagi semua orang yang suka berlibur di Bali, dan semua yang mencintai Bali, tapi ini adalah masalah yang lebih besar bagi orang-orang yang tinggal di Bali. Ini adalah isu yang sangat penting," kata Slater.
Kita bisa ikutan!
Bali's Big Eco Weekend 2012 sendiri baru akan dimulai secara resmi di pantai Kuta pada Sabtu, 7 Juli 2012. Dilanjutkan lagi esok harinya (8 Juli) akan diadakan Big Bali Beach Clean Up di lima pantai ternama di Bali, yaitu Jiimbaran, Kedonganan, Kuta, Legian dan Seminyak.
Jadi buat kamu yang tinggal di Bali atau kebetulan sedang ada di Bali saat itu, enggak ada salahnya dong, ikutan bersih-bersih pantai, kan demi kenyamanan kita juga. Atau setidaknya jaga keberlihan lingkungan di sekitar kamu dari sampah ya!
(aisha)