Nextcare Give: Berbagi Kebaikan Lewat Donor Darah!

By Astri Soeparyono, Minggu, 3 Juni 2012 | 16:00 WIB
Nextcare Give: Berbagi Kebaikan Lewat Donor Darah! (Astri Soeparyono)

Berbagi dan menolong sesama itu enggak mesti selalu dilakukan dengan menyumbangkan uang, lho. Bisa juga dengan donor darah. Pentingnya berbagi lewar donor darah ini mendorong kerjasama antara Nextcare dan PMI untuk membuat Nextcare Give.

Menurut Dr. Farid Husain, Sp. B. KBD, Ketua Bidang Pelayanan Kesehatan dan Sosial RS PMI dan Unit Transfusi Darah, setiap tahunnya Indonesia membutuhkan sekitar  4 juta kantong darah. Sayangnya hingga sekarang jumlah itu belum terpenuhi.

Dalam rangka bulan Donor Darah Internasional sekaligus kampanye Nextcare Give, Sabtu (2/6) kemarin Nextcare dan PMI juga mengadakan kegiatan donor darah di Fountain Atrium, Grand Indonesia, Jakarta. Kegiatan donor darah ini adalah kegiatan lanjutan dari kampanye Nextcare Give, setelah sebelumnya, sudah didakakan kegiatan donor darah di lima universitas di Jakarta yang berlangsung dari tanggal 14 sampai 25 Mei 2012.

Generasi Muda, Generasi Donor Darah

Tujuan dari kampanye ini juga adalah pengin menjadikan donor darah sebagai gaya hidup buat generasi muda. Jadi kalau biasanya kamu enggak mau donor darah gara-gara takut jarum, takut sakit, takut pingsan ataupun takut enggak higienis, maka buang jauh-jauh deh semua pikiran itu. Soalnya yang namanya donor darah itu enggak akan merugikan kita, secara fisik ataupun mental. Justru dengan rutin donor darah setiap tiga bulan sekali, tubuh kita jadi lebih sehat.

Dan enggak perlu khawatir enggak higienis, soalnya semua prosedur dan peralatan yang dipakai sama PMI sudah dipastikan aman dan steril. Bahkan dengan donor darah, kita hitung-hitung tes kesehatan gratis. Soalnya darah yang kita donorkan itu bakalan di screening biar ketahuan sehat atau enggak. Kalau ternyata enggak sehat dan ada kemungkingkian mengidap penyakit parah, kita bakal langsung dihubungi pihak PMI. Emm... ternyata donor darah itu banyak untungnya ya.

Uniknya, dalam kegiatan donor darah di Nextcare Give ini, pendonor darah akan dipakaikan plester luka edisi khusus bertuliskan "give" dari Nextcare, sebagai kebanggaan bahwa ia telah mendornorkan darahnya.

Tapi buat bisa jadi pendonor darah, kamu sebelumnya harus sudah 17 tahun. Jadi buat kamu yang udah berusia 17 tahun, enggak ada salahnya buat mencoba donor darah dan jadikan donor darah sebagai gaya hidup kamu.  Sedangkan buat kamu yang belum 17 tahun, kamu bisa berbagai cerita tentang manfaatnya donor darah sama keluarga atau teman kamu, dan memotivasi mereka buat donor darah pastinya.

(aisha)