Emma Watson: Enggak Mau Main Film Dengan Korset

By Astri Soeparyono, Kamis, 24 Oktober 2013 | 16:00 WIB
Emma Watson: Enggak Mau Main Film Dengan Korset (Astri Soeparyono)

Setelah Harry Potter selesai banyak orang berharap Emma bermain film-film berat, seperti film berlatar belakang sejarah atau film-film bersetting lama.

"Iya, aku sadar, kok, semua orang ingin aku berperan dalam film lama, salah satu karakter dari bukunya Jane Austen, menggunakan korset, film produksi BBC atau sejenis (serial) Downton Abbey. Kalau ada satu hal yang enggak ingin aku lakukan, barangkali hal-hal seperti itu. Aku cukup terbuka melakukan banyak hal tapi aku enggak mau pakai korset karena aku khawatir aku enggak bisa lepas dari itu lagi," jelas Emma panjang lebar.

Emma sadar kalau pilihannya membuat orang heran. Soalnya peran-peran 'menggunakan korset' adalah peran yang diincar banyak orang, enggak hanya karena ber-budget besar tapi juga karena sulit didapat. Tapi Emma sudah menetapkan diri untuk bertransformasi secara pelan. Pilihan pertamanya jatuh pada peran kecil di film My Week With Marilyn. Lalu dia berperan sebagai cewek pemberontak di The Perks of Being A Wallflower. Ini salah satu peran yang Emma rasa berat soalnya dia harus berperan sebagai anak SMA di Amrik.

"Aku deg-degan banget begitu tahu pemain lain pernah mengalami apa yang dialami karakter dalam cerita itu. Soalnya mereka sekolahnya di Amrik, mereka tahu seperti apa itu prom dan hal-hal kecil lain yang aku enggak tahu. Aku berusaha keras untuk bisa terlihat sebagai remaja pemberontak," ucap Emma soal perannya sebagai Sam.

Emma kembali mengambil peran yang menantang di film Bling Ring. Film garapan Sofia Coppola ini berkisah tentang sekelompok remaja yang merampok rumah seleb-seleb Hollywood. Terus terang Emma tadinya enggak menyangka dia akan berperan dalam film yang karakternya begitu jauh dengan dirinya. Niat awalnya, hanya ingin bermain di film yang disutradarai oleh Sofia.

"Aku pengin kerja sama dengan Sofia. Aku ketemu dia dan aku dengar dia lagi bikin naskah, aku baca dan aku suka. Untung dia juga tertarik menjadikan aku sebagai Nicki. Aku enggak pernah memilih peran, aku memilih sutradara. Selama ini seperti itu juga aku memilih peran-peranku," ucapnya. 

Emma juga bukan tipe orang yang sengaja mencari film-film yang beda jauh dengan Hermione untuk melepaskan image remaja penyihir itu. "Aku lebih ingin jadi aktris yang berkarakter. Aku ingin memainkan peran-peran yang bisa mengubah aku. Berperan sebagai Nicki adalah salah satunya," tambahnya.

Setelah Bling Ring, masih banyak film-film yang menanti Emma. Paling enggak ada dua film yang akan dimainkannya, Noah dan Beauty and The Beast. Emma terus berusaha mencari film-film yang menantangnya jadi aktris tanpa pernah melupakan pengalaman berharganya selama bermain di Harry Potter.

"Rasanya sulit membayangkan hidupku tanpa Harry Potter. Kadang aku berharap hidupku lebih sederhana tapi rasanya aku ini cewek paling beruntung di dunia.  Dan rasanya aku akan selalu jadi Hermione. Tantangan terbesarku adalah meyakinkan orang-orang aku bisa juga jadi yang lain."

 

(muti, foto: thefilmstage.com)