Kalau dulu selalu tampil serba hitam, sekarang demi mulai menambahkan warna-warna cerah dalam gaya fashionnya. Stunning as ever!
Sejak dulu hingga sekarang, style Demi enggak pernah jauh-jauh dari warna hitam. Dia juga penggemar jaket kulit, legging dan tas besar. Lagi-lagi dengan warna hitam. Makanya, gayanya lekat dengan sebutan edgy gothic.
"Buat aku, fashion itu salah satu cara yang asyik untuk mengekpresikan diri sendiri," ucapnya.
Seiring dengan usia yang bertambah dewasa, Demi merasa ada sedikit perubahan dalam selera fashionnya. Sekarang Demi sering menggunakan warna merah saat tampil. Bisa berupa lipsstick, beanie atau rok panjang. Tampil di The X-Factor juga membawa pengaruh pada Demi. Dia lebih sering bereskperimen dengan warna-warna lain.
"Aku senang menambah aksen dengan berbagai warna cerah. Aku jadi makin lebih ceria," jelas Demi yang mulai berani tampil dengan warna kuning, hijau bahkan metalik. Coool!
- Jaket kulit
- Army Jacket
- Stilleto
- Tote bag
- White skirt
- Boots
- Nail art
(muti, foto: justjaredjr.com, zimbio.com, eonline.com)