Tegan &Sara: Tips Hadapi Bullying

By , Kamis, 16 Mei 2013 | 16:00 WIB
Tegan &Sara: Tips Hadapi Bullying (cewekbanget)

"Setelah lima belas tahun berkarir, senang banget akhirnya bisa datang ke Indonesia. Kita dikasih tahu betapa Jakarta itu besar dan macet banget," kata Sara, salah satu personil Tegan & Sar. Duo saudara kembar identik asal Kanada ini tampil di Big Sound Fest, Jakarta, pada 15 Mei lalu.

Dengan mata berbinar keduanya juga bercerita soal perkembangan musik mereka yang sekarang semakin nge-pop, apalagi sejak berkolaborasi dengan DJ elektronik, seperti Tiesto dan David Guetta. "Selama lima tahun terakhir kami memang sering berkolaborasi dengan artis-artis lain. Ini mempengaruhi pembuatan album terbaru (Hearthrob). Tapi kami percaya diri dengan album ini. Sehingga cukup menyenangkan bila lagu-lagu itu ternyata bisa menjangkau audiens yang lebih luas lagi."

Dari remaja Tegan dan Sara mengaku sudah terbiasa dandan nyentrik. "Dulu rambut kami panjang dan diwarnai aneh-aneh terus suka pakai celana kebesaran. Kami emang berbeda banget dibanding orang lain. Saya tahu kalau kami enggak senyentrik dulu, ya enggak bakal seperti sekarang. Tapi seandainya dandanan kami enggak seaneh dulu, masa remaja mungkin bakal lebih menyenangkan," ujar Tegan sambil tertawa.

"We made it hard for ourselves," Tegan menambahkan di akhir tawanya. Menurut Tegan, penting banget bagi remaja untuk menjadi nyaman dengan dirinya. Tapi bukan berarti memaksakan diri kita ke orang lain sehingga jadi sasaran empuk bullying. Kita mesti mencari keseimbangan yang pas. Enggak perlu, lah, nyusahin diri sendiri. Setuju banget, nih!

(trinzi)