Peyton List: Suka Jadi Orang Lain

By , Minggu, 28 April 2013 | 16:00 WIB
Peyton List: Suka Jadi Orang Lain (cewekbanget)

Senang ya kalau cita-cita masa kecil kita kesampaian. Seperti yang dialami Peyteon List. Dari kecil, Peyton udah pengin jadi aktris. Semuanya berawal gara-gara dia nonton Broadway. "Waktu usiaku empat tahun, ibuku mengajakku pergi nonton Broadway Wicked di NYC (tempat dimana aku tinggal sejak empat tahun). Aku ingat waktu itu aku jatuh cinta dan ngerasa terpukau dengan apapun yang ada di atas pentas," kenang Peyton.

Makanya, cewek yang terkenal lewat film Diary of a Wimpy Kid: Rodrick Rules dan Jessie ini suka banget berakting di layar kaca. Menurutnya, pekerjaannya sebagai seorang aktris itu benar-benar menyenangkan. Apalagi kalau udah berinteraksi dengan para cast dan kru di lokasi syuting. "Mereka baik banget dan seru! Aku kayak enggak lagi kerja," kata Peyton.  

Baginya, semua rekan kerjanya di lokasi syuting itu udah kayak keluarga dan teman. "Kita semua kayak keluarga. Mereka semua (cast and kru) kayak sodara aku! We just have a blast!"

 

Peyton emang suka banget ngumpul bareng teman-temannya dan bikin acara seru. Dan para cast Jessie udah kayak teman sekolahnya. "Kita punya koran bikinan sendiri namanya The Jessie Times, Debby (Ryan) punya kelinci namanya CasaNova. Kita semua merawat kelinci itu. Biasanya dibawa pulang ke rumah bergiliran. Kalau hari Kamis, semua cewek ngumpul bareng dan Debby ngebantu kita manicure."

Jadi aktris bagi Peyton selain seru juga jadi sebuah tantangan. Apalagi kalau dia lagi syuting dengan empat kamera. Peyton harus bisa memposisikan diri dengan baik. "Aku biasanya bekerja hanya dengan dua kamera. Dan bekerja dengan empat kamera itu tantangan buat aku. Soalnya aku harus bisa memposisikan diri aku dengan baik. Aku harus bisa memastikan kalau kamera-kamera itu bisa menyorot mataku," cerita Peyton.

Selain itu, tantangan lain yang disukainya adalah berperan sebagai orang yang 'enggak dia banget'. "Bagian kesukaanku ketika jadi aktris adalah waktu aku harus memerankan tokoh yang karakter beda banget dari aku. It is really one of the best parts of acting for me. Aku bisa melihat sudut pandang dari orang yang benar-benar beda. Aku jadi bisa lebih ngertiin kenapa seseorang bertingkah seperti ini atau itu. Aku bisa merasakan hal-hal yang bikin mereka bertingkah seperti itu. I can be mean or nice or somenone that is just wise beyond three years," ungkap Peyton.

Dia juga punya saran buat kita yang pengin jadi aktris, lho. "Lakukan apapun demi menambah pengalaman akting kita, kayak ikut teater sekolah atau komunitas teater. Just to get used to the way things work," kata Peyton. Hmm, setuju banget sama Peyton!

(dea, foto: justjaredjr.com)