Emma Watson: Kembali Ke Kampus

By , Minggu, 28 Oktober 2012 | 16:00 WIB
Emma Watson: Kembali Ke Kampus (cewekbanget)

Setelah mengambil cuti kuliah beberapa semester, Emma Watson akhirnya kembali ke Brown University untuk menyelsaikan kuliahnya. Walaupun sempat mengambil aboard studied di Oxford University, tapi kali ini Emma yakin untuk menyelesaikan gelar sarjannya di Brown University. Rencanaya Emma akan merampungkan kuliahnya tahun 2013.

"Seperti yang kalian tahu, I love Brown  (university-red) dan aku sangat suka belajar," ujar Emma. "Tapi akhir-akhir ini aku memang sedikit kesulitan sebagai mahasiswa yang juga harus menjalani komitmennya di beberapa film," lanjut Emma menjelaskan keterlambatannya lulus kuliah melalui blog-nya.

Emma juga menjelaskan kalau kecintaannya terhadap kehidupan perkuliahan bukan hanya untuk kebutuhan pribadinya, tapi juga untuk membantunya dalam dunia akting. "Sebagai aktris aku memerankan banyak karakter dari beragam background.Dan kalau yang aku ketahui hanya sebagai seseorang diatas red carpet,bagaimana aku bisa memerankan orang biasa yang memiliki kehidupan normal?" tutup Emma.

(gita, foto: justjared.com)