Archie selalu tahu kalau dia pengin jadi musisi, tapi bukan jadi seleb. Selalu ingat dalam hati apa alasan awal bermusik, bikin dia jadi musisi terkenal yang humble dan murah senyum seperti sekarang ini.
Ini bukan pertemuan pertama W dengan Archie, tapi musisi yang satu ini selalu bikin setiap orang di sekitarnya terpukau. Soalnya, untuk musisi seterkenal dan seberbakat dia, Archie sangat ramah dan murah senyum. Dua kata yang kayaknya pas banget untuk menggambarkan personality cowok asal Utah, Amrik ini.
"Aku tahu kalau Indonesia itu banyak penduduknya. Banyak kekayaan alamnya. Aku tahu Indonesia punya banyak pulau. Eh, aku dengar lagi ada gunung meletus yah?"
"Yea, I hope so."
"Iya, aku tahu ada banyak fans di Indonesia lewat Twitter. Mereka sering banget kirim pesan. Kadang aku juga balas. Kadang aku masih merasa heran, kalau orang lain bisa kenal siapa aku padahal aku sama sekali belum pernah datang ke sini. Itulah yang aku suka dari musik, dengan musik kita bisa menyentuh banyak orang di berbagai belahan dunia sekali pun."
"Aku kaget banget! Aku heran, mereka bisa tahu dari mana aku akan datang hari itu? It's crazy that they could know. Awalnya aku enggak tahu bagaimana reaksi para fans di Indonesia kalau bertemu denganku. Itu adalah pengalaman pertamaku bertemu fans Indonesia. Sayangnya aku enggak sempat ngobrol sama mereka. Aku berharap bisa lebih banyak ngobrol sama mereka selama kunjunganku ini."