Temenan Sama Cowok Over Protektif

By , Selasa, 21 Oktober 2014 | 16:00 WIB
Temenan Sama Cowok Over Protektif (cewekbanget)

Banyak cewek kesel kalau pacarnya over protektif. Gimana ya kalau temen cowoknya juga over protektif? Harus seneng atau sebel? Yuk, cari tau kenapa dan harus gaimana menghadapi temen cowok yang over protektif.

(Baca juga : 4 Alasan Curhat Sama Cowok)

Hal yang harus diingat dari temenan sama cowok adalah jangan kelewat batas. Walaupun temen cowok kita over protektif, jangan sampai kita merusak hubungan satu sama lain karena terlalu dekat. Enggak mau kan disangka aneh-aneh sama pacar kita gara-gara temen cowok itu? Jangan sampai juga temen cowok kita mengganggu kalau kita mau pacaran. (Baca juga : Cara Tepat Balas Chat Dari Cowok)

Kalau tingkat over protektif temen cowok kita udah lebay, ada baiknya kita tanyakan maksud dari tindakannya dia. Jangan sampai kita menghindar enggak jelas dan merusak pertemanan. Siapa tau dia justru suka sama kita atau ada alasan lain. Kalau alasannya karena dia suka sama kita, berarti pertemanan kalian selama ini enggak tulus dan berat sebelah. (Baca juga : Ciri-ciri Sahabat Cowok Ingin Jadi Lebih Dari Sekedar Sahabat)

(arsi, foto : tumblr.com)