Toko Buku Google Buka di Indonesia

By , Kamis, 26 September 2013 | 16:00 WIB
Toko Buku Google Buka di Indonesia (cewekbanget)

Para pecinta buku sekarang enggak perlu susah-susah lagi buat belanja buku, nih. Google Play Books akhirnya resmi diluncurkan di Indonesia, Kamis (26/9). Lewat layanan yang tergabung sama Google Play ini, kita yang memakai Android bisa beli buku elektronik secara online di sini, girls.

 

Buat menggunakan layanan Play Book, kita cukup mengunduh aplikasinya dari Google Play. Setelah selesai menginstalasi aplikasi ini, kita bisa mencari dan membeli buku elektronik yang kita penginin. Buat baca buku yang sudah kita beli, kita bisa memakai aplikasi ini buat membacanya.

Sayangnya, pembelian buku cuma bisa dilakukan dengan memakai kartu kredit melalui layanan Google Wallet, girls. Kartu kredit yang bisa dipakai di antaranya, Visa, MasterCard dan American Express. Kabar baiknya, harga buku yang dijual di sini sudah dikonversi langsung ke mata uang Indonesia, yaitu Rupiah. Harga bukunya juga enggak jauh beda dari harga di toko buku yang sering kita kunjungi, kok.

 

(lana, foto: dok. Google)