"Aku ngefans banget sama boyband Dragon Boyz. Aku rela, deh, berkorban apa aja buat mereka. Di mana pun mereka tampil, aku pasti mengusahakan datang. Seperti pas mereka tampil di Bekasi, aku sengaja terburu-buru mengerjakan soal ujian, biar sepulang sekolah aku bisa melihat penampilan mereka. Padahal jarak rumahku ke Bekasi jauh banget. Enggak hanya itu, aku juga pernah sampai bolos sekolah demi melihat penampilan mereka. Di rumah, aku juga punya banyak koleksi poster dan foto-foto mereka. Buatku, Dragon Boys bukan sekedar boyband biasa, mereka udah memberi semangat dan insipirasi buat para fans, termasuk aku."
(Dwi Endah Sri Kustari, 15, kelas XI SMK Yusha)
Enggak hanya Dewi yang ngefans berat sama idola sampai rela melakukan segala-galanya. Jangan-jangan kita juga?
Coba cek dulu kadar obsesi kita sama seleb masih sehat enggak, niiih...