Yang namanya bahaya bisa terjadi di mana aja, terutama bagi kita yang pengguna kendaraan umum. Waspada tetap wajib dilakukan daripada kita nanti celaka. Selama di perjalanan, usahakan untuk...
Ajak teman ketika bepergian, apalagi ketika kita ingin bepergian jauh. Tapi kalau memang harus jalan sendiri, lebih baik bepergian ke daerah ramai.
Selain seram, kita juga enggak bisa memperkirakan bahaya yang bakal ada ketika kita berada di tempat gelap. Enggak enak banget kan, kalau di sepanjang perjalanan, kita diliputi perasaan was-was. Duh..
Beneran deh, ketika kita merasa asing dan takut, bahasa tubuh kita pun akan terpancar. Makanya, jangan terlihat takut ketika berada di perjalanan. Pede aja. Tell to yourself that everything's gonna be alright.
Ketika kita menyadari ada sesuatu yang mencurigakan, beranikan diri untuk berteriak sekencang-kencangnya. Tapii, jangan berteriak "tolong". Orang-orang justru cenderung menghindari situasi ketika ada yang meminta tolong. Teriak lah "kebakaran". Teriakan ini justru memancing keributan dan perhatian dari sekeliling.
Jangan pernah lupa untuk mencatat nomer taksi atau bus yang kita gunakan kepada orang terdekat. Setidaknya mereka tahu keberadaan kita. Sepele memang, bahkan kita cenderung enggak memperhatikan. Tapi, bersikap waspada tetap harus dilakukan.
anggi