5 Hasil penelitian tentang hal yang disukai cowok dari cewek

By Muti Siahaan, Selasa, 16 Februari 2016 | 07:41 WIB
5 Hasil penelitian tentang hal yang disukai cowok dari cewek (Muti Siahaan)

Sebagai cewek kita selalu penasaran dengan apa yang ada dalam pikiran cowok. Apa yang mereka sukai dari kita. Ini  juga yang membuat selalu ada penelitian yang berhubungan dengan hal ini. Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Business Insider menemukan  5 hal yang disukai cowok dari cewek.

Senyum

Mungkin kita udah sering mendengarkan ucapan kalau cewek terlihat lebih cantik kalau tersenyum. Hasil penelitian pun menyatakan seperti itu. University of British Colombia menyatakan hal yang sama. Dan lebih baik kalau kita tersenyum dengan menunjukan gigi yang terawat dan putih.

Suara cempreng

Suara cempreng atau suara yang melengking disukai cowok . Riset dari University College London mengatakan suara cempreng ini  erat hubungannya dengan suara orang yang masih muda dan masih kecil.

Make up yang minimalis

Penelitian dari Bangor University menunjukan kalau cowok  lebih tertarik pada cewek yang mengunakan 40% make up lebih sedikit dari cewek lainnya. Semakin minimalis make yang dipakai,semakin terlihat menarik cewek dimata cowok.  Jadi jangan takut tampil senatural mungkin ya, girl.

Perbanding pinggang dan paha 7:10

Bentuk tubuh yang lurus seperti super model ternyata hanya dipandang menarik di catwalk.  Penelitian menunjukan cowok tertarik pada bentuk tubuh cewek yang  perbandingan atau rasio antara ukuran pinggang dan pahanya 7:10  dimana cewek punya pinggang yang kecil dan paha yang besar. Atau  bisa dibilang cewek dengan bentuk tubuh curvy,seperti halnya Kim Khadarsian atau Demi Lovato. Dibawah sadarnya, cowok akan melihat bentuk tubuh yang cewek dengan tingkat kesuburan yang baik. Sekaligus bisa menghasilkan keturunan yang baik.

Lipstik warna merah

Salah satu bagian tubuh cewek yang dianggap menarik oleh cowok adalah bibir. Dan warna yang sering diasoasikan dengan seksi adalah merah. Penelitian yang dilakukan oleh Manchester University menyebutkan kalau lipstik merah selalu berhasil menarik perhatianpara cowok.

Studi ini juga menunjukan kalau cowok akan menatap bibir cewek selama tujuh detik bila cewek itu menggunakan lipstik mereka. Setelah bibir, posisi kedua yang paling lama dilihat adalah mata  (selama 0.95 detik) dan kemudian pada rambut (selama 0,85)