Sering dengar orang bilang kalau minum air es bisa membuat orang gemuk? Beneran atau mitos, ya? Simak 3 mitos dan fakta soal air es, dan manfaatnya buat kesehatan ini, girls.
(Baca juga: 5 Minuman Penurun Berat Badan)
Ahli gizi Hardinsyah mengatakan, tidak ada bukti terlalu banyak minum air es membuat tubuh gemuk. Air es sama seperrti air mineral lainnya, yaitu tidak mengandung kalori.
"Sebenarnya, minum air es bisa membakar kalori. Tetapi, kalau disertai dengan makanan berlemak, makanan manis ya sama saja," kata Hardinsyah seusai jumpa pers Indonesian Hydration and Health Conference (IH2C) di Hotel JW Marriot, Jakarta, Rabu (16/3/2016) kepada health.kompas.com.
Faktanya, minum air es atau air dingin enggak langsung diserap tubuh, karena perlu menyesuaikan dengan suhu tubuh. Untuk menyesuaikan suhu air dingin dengan suhu tubuh, maka tubuh perlu membakar kalori. Jadi, jangan takut kegemukan, hanya karena sering minum air putih. "Makanya, kalau berbuka puasa disarankan air yang suhunya hampir sama dengan suhu tubuh kita, yaitu air hangat," lanjut Hardinsyah. (Dina/ health.kompas.com)
(Baca juga: 3 Bahaya Makan dan Minum Sambil Berdiri)