7 Tips Sukses Wawancara Beasiswa

By Aisha Ria Ginanti, Rabu, 23 Maret 2016 | 12:56 WIB
linkis.com (Aisha Ria Ginanti)

Salah satu tahap paling penting dalam mendapatkan beasiswa adalah tahap wawancara. Meski kita sudah lulus semua tes tertulis, skor bahasa asing atau persayratan tertulis lainnya, tapi kalau saat wawancara, kita tampil mengecewakan, bisa-bisa beasiswa yang sudah di depan mata langsung melayang. Ini dia 7 tips sukses wawancara beasiswa yang bisa kita tiru.

Baca juga: Panduan Membuat Esai Beasiswa (Bagian 1)

Kuasai materi yang kira-kira akan dibahas saat wawancara . Mulai dari program beasiswa yang kita pilih, penyelenggara beasiswanya, jurusan dan universitas yang kita pilih, khususnya alasan kenapa kita memilih jurusan tersebut, sesuai yang mita tulisakan di esai beasiswa yang kita buat. Persiapkan materinya secara sistematis sehingga kita pun bisa menjelaskannya kembali secara sistematis. Lakukan persiapan ini begitu kita dapat pengumuman lolos ke tahap wawancara.

Mulai dari waktu, tempat, transportasi terbaik menuju ke sana hingga dengan siapa kita akan melakukan wawancara. Cari tahu agar kita enggak telat dan tahu siapa yang akan kita hadapi, dengan begitu kita bisa mempersiapkan diri dengan lebih baik. Kalau perlu, cari tahu tentang jenis atau tipe wawancaranya dari orang yang sudah pernah melakukan wawancara untuk beasiswa tersebut. Cari info dari senior kita atau browsing di internet.

Jangan cuma menghafal materi yang akan kita jelaskan wawancara, tapi coba lakukan simulasi wawancara. Minta bantuan teman atau keluarga kita untuk pura-pura mengetes kita. Buat perkiraan pertanyaan sesuai dengan materi yang sudah dipersiapkan di poin pertama. Termausk di antaranya tentang diri kita, rencana kita saat kuliah dan sudah kuliah nanti, akan kita gunakan untuk apa ilmu yang kita peroleh, passion kita yang berhubungan dengan jurusan yang telah kita pilih, dan lainnya.