7 Cerita Kerja Keras Seleb Mengejar Passion

By Ifnur Hikmah, Rabu, 13 April 2016 | 11:41 WIB
Foto: Hollywoodreporter.com (Ifnur Hikmah)

Sebelum sukses seperti sekarang, seleb berikut harus melewati perjalanan panjang yang berliku demi mengejar passion mereka. Namun, terbukti bahwa kerja keras enggak pernah sia-sia. Perjuangan itu terbayar dengan kesuksesan yang mereka raih sekarang. Berikut 7 cerita kerja keras seleb dalam mengejar passion yang bisa menginspirasi kita.

(Baca juga: 10 tanda kalau kita sudah menemukan passion)

Emma harus membuat presentasi berjudul ‘Project Hollywood’ di hadapan orangtuanya agar diizinkan mengejar passion di bidang akting ketika berumur 15 tahun. Dia bahkan rela drop out dari sekolah demi mengejar impiannya ini. Emma juga sempat belajar akting di sekolah akting yang ada di daerah tempat tinggalnya.

Setelah pindah ke Los Angeles, Emma mulai ikut casting demi casting. Namun, beberapa kali dia harus kalah dari aktris lainnya, seperti peran di Heroes yang jatuh ke Hayden Panettiere. Di salah satu casting, Emma bahkan mengecat rambutnya dari blonde jadi dark brown. Ketika lolos audisi di acara New Partridge Family, eh acara ini malah enggak jadi diproduksi. Setelah main di film pertamanya, Superbad, nama Emma mulai diperhitungkan di Hollywood.