Berdasarkan Penelitian, Ini yang Orang Lain Pikirkan Tentang Foto Selfie Kita

By Aisha Ria Ginanti, Kamis, 26 Mei 2016 | 12:35 WIB
Sumber: popsugar.fr (Aisha Ria Ginanti)

 Selfie atau foto diri sendiri sudah menjadi bagian sehari-hari cewek Indonesia. Entah untuk menunjukan penampilan di hari tersebut atau untuk menyimpan momen penting bersama teman atau pacar. Tapi pernah enggak sih kita merasa, kok selfie yang kita upload di socmed enggak dapat tanggapan seperti yang kita pengin? Nah, berdasarkan penelitian, ini yang orang pikirkan tentang selfie kita.

Baca juga: Menurut Dokter, Keseringan Selfie Bisa Merusak Kulit Muka

Sebuah penelitian oleh University of Toronto menemukan bagaimana orang lain melihat selfie kita Ternyata, mereka memiliki pandangan yang berbeda daripada kita sebagai rang yang mengupload.

Para peneliti meminta 178 orang untuk menilai selfie dan foto bukan selfie dari 198 orang berbeda. Tiga poin yang dinilai adalah seberapa menarik, narsis dan menyenangkannya foto-foto tersebut. Pengupload juga diminta untuk menilai hal yang sama dari foto mereka sendiri.

Baca juga: Hasil Penelitian Mengungkap Lokasi-Lokasi Selfie Paling Mematikan!

Hasilnya menunjukan bahwa walaupun kita merasa sudah tampil paling menarik di foto tersebut, orang lain merasa bahwa kita tampak lebih menarik, enggak narsis dan jauh lebih menyenangkan dalam foto yang bukan selfie.

Hal ini bisa jadi disebabkan karena kita melihat diri sendiri berbeda dari yang orang lain. Selain itu, orang lain juga dapat melihat nilai positif yang enggak kita ketahui secara objektif.

Baca juga: 7 Tindakan Bodoh Merusak Lingkungan yang Dilakukan Manusia Demi Selfie & Eksis Di Socmed

Sumber: kompas.com