3 Fakta yang Perlu Kita Tahu Tentang Burtor "Bursa Motor" 2016

By Debora Gracia, Jumat, 9 September 2016 | 08:51 WIB
3 Fakta yang Perlu Kita Tahu Tentang Burtor ()

Burtor atau Bursa Motor akan kembali digelar untuk yang keempat kali pada tahun ini. Burtor 2016, yang diselenggarakan oleh Tabloid MOTORPlus akan dilaksanakan dua hari berturut-turut pada 24-25 September 2016 di Parkir Timur Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Burto 2016 ini cocok banget untuk para pecinta otomotif Indonesia, khususnya untuk roda dua.

Bertemakan "Bangga Bermotor", ini fakta tentang Burtor 2016 yang perlu kita tahu:

Burtor 2016 bertujuan untuk mempertemukan pengunjung yang penginmencari dan membeli variasia atau komponen motor agar bisa mendapat harga miring dari para pedagang yang ingin menghabiskan stock akhir tahun alias cuci gudang, seperti yang diungkapkan oleh Achmad ‘Feol’ Riswan, Pemimpin Redaksi MOTORPlus.

Melihat antusiasme pengunjung pada Burtor tahun lalu, maka pada Burtor 2016 akan digelar pada area yang lebih luas dan besar, dengan target jumlah pengunjung sebanyak 22.000 orang. Nantinya pengunjung bisa menikmati rangkaian acara di Burtor 2016 ini hanya dengan membayar tiket sebesar Rp 10.000,-.