Menurut Kreator Stiker, Ini Keuntungan Baper yang Dikaitkan dengan Profesi

By Debora Gracia, Kamis, 24 November 2016 | 04:07 WIB
Menurut Kreator Stiker, Ini Keuntungan Baper yang Dikaitkan dengan Profesi (Debora Gracia)

Masalah “pergalauan” rupanya masih menjadi ladang subur untuk terus di-explore. Ini yang dilakukan oleh Edi Jatmiko, pemenang LINE STICKER Competition yang diadakan dalam rangka LINE CREATIVATE 2016.

Cowok kelahiran Ponorogo, Jawa Timur, ini sengaja mengambil tema galau untuk divisualkan dalam bentuk stiker.

“Tapi saya lebih fokus soal baper dan cinta,” kata kata ilustrator yang juga nyambi ngajar di jurusan Desain Komunikasi Visual Institut Seni Indonesia Yogyakarta ini.

Awalnya, Edi menemukan ide sebuah kalimat  yang sangat pas untuk mbak-mbak petugas SPBU. Kalimat itu berbunyi “1 liter air mata dari nol”. Ternyata setelah dikembangkan ke profesi lain ada juga kalimat-kalimat yang pas dan seru.

Untuk mengikuti LINE STICKER Competition ini, Edi mengirimkan 16 gambar stiker dengan beragam profesi, dari profesi apoteker dengan kalimat, “Maaf tidak ada obat lara” hingga profesi pemadam kebakaran yang siap memadamkan api cemburu. Rangkaian stiker itu diberi judul “Mbak Baperan & Profesinya”.

Pria yang sehari-hari menajadi ilustrator buku ini mengaku enggak menyangka kalau stiker yang dikirimnya ini akan menjadi juara 2.

“Saya berharap segera di-follow up bagaimana kelanjutannya setelah stiker saya jadi juara.”

Edi berharap, Mbak Baperan & Profesinya ini bisa masuk LINE Creators Market. “Ini memang tujuan saya selanjutnya. Walaupun saya belum ada gambaran bagaimana bila kelak stiker ini masuk di LINE,” jelas Edi.

Itu sebabnya, selama di Jakarta, Edi mencari relasi teman sesama creator stiker. Acara LINE CREATIVATE 2016 bagi Edi bukan hanya untuk seremonial belaka, tetapi ajang bagi dia untuk mendalami produk-produk digital yang dekat dengan dia seperti stiker dan komik.

"Sekaligus mencari teman yang bisa diajak diskusi," ucap Edi.