Jas, Jadi Fashion Item Wajib Ayla Dimitri Buat Tampil Keren!

By Sekar, Selasa, 7 Maret 2017 | 06:25 WIB
keren! jas atau blazer wajib ada dilemari kita! (foto: dok. @ayladimitri) (Sekar)

Salah satu fashion item yang khas dipakai para dan menarik buat kita jadikan koleksi adalah jas atau blazer. Potongannya yang tegas, simple dan identik dengan kesan tangguh dan maskulin, ternyata jas atau blazer bisa banget kita terapkan dalam berbagai gaya favorit.

Banyak cara yang bisa kita lakukan untuk tampil memakai atau Enggak hanya dipakai sebagai luaran pada saat menghadiri acara formal, kita juga bisa memakainya di berbagai kesempatan, seperti pesta ulang tahun, atau dikolaborasikan dengan casual outfit pada saat hangout bareng sahabat.

Sepertiyang menjadikan jas atau blazer menjadi -nya saat ini.

Hadir dengan bentuk, detail, warna, motif, serta yang beragam, pada dasarnya baju luaran ini cocok buat dipakai untuk semua jenis bentuk tubuh, termasuk pemilik tubuh gemuk ataupun  kurus.

Buat dapetin tampilan yang maksimal saat memakai jas atau blazer, contek berikut yah...

Buat kita yang bertubuh kurus, jas atau blazer bisa menjadi pilihan yang tepat untuk memberi kesan tubuh terlihat lebih berisi.  Seperti dengan gaya model yaitu, kita bisa memadukan kaus atau kemeja, ditambah dengan jas atau blazer sebagai luaran.  Sebaiknya pilih jas atau blazer dengan bentuk tangan yang diberi detail ruffle, puff, atau kerutan. Sehingga pada bagian tangan akan terlihat lebih ber-volume untuk menyeimbangkan bentuk tubuh yang kurus.

Selain itu, pilih juga jas atau blazer dengan kerah penuh atau model lebar, karena mampu memberi ilusi tubuh jadi terlihat lebih lebih lebar. Jas atau blazer dengan material yang cenderung tebal seperti wool atau dengan beragam motifnya, bakal seru buat kita padupadankan dengan outfit polos atau material outfit yang lebih tipis.

Enggak pede memakai jas atau blazer karena merasa tubuh kita makin terlihat besar dan 'penuh' dengan gaya bertumpuk? Jangan khawatir, kita bisa kok, bikin penampilan dengan memakai jas atau blazer jadi terlihat stylish. Coba deh, pilih jas atau blazer dengan potongan oval atau meruncing pada bagian belakang ala penguin tail atau long tail, serta bagian yang membentuk vertikal.

Detail potongan tersebut akan menciptakan ilusi tubuh lebih terlihat panjang dan langsing. Selain itu, model yang simple tanpa perlu detail lain yang berlebihan, juga material yang ringan dan cenderung tipis, sangat cocok buat pemilik tubuh gemuk. Karena akankesan 'penuh' dan makin terlihat gemuk saat memakainya.