5 Fakta Tentang Cerita Horor Secarik Catatan Tentang Bayangan yang Ramai Diomongin

By Ifnur Hikmah, Rabu, 8 Maret 2017 | 12:11 WIB
foto: kaskus.co.id (Ifnur Hikmah)

Pernah membaca dan ketakutan akibat kisah horor Keluarga Tak Kasat Mata, girls? Kisah horor yang berawal di Kaskus itu memang heboh dan fenomenal banget. Setelah heboh di Kaskus, cerita tersebut diangkat jadi novel dan sekarang tengah dalam proses difilmin. Sambil menunggu Keluarga Tak Kasat Mata difilim, Bonaventura D. Genta, sang penulis punya cerita baru nih yang enggak kalah seram dan menakutkan ketimbang Keluarga Tak Kasat Mata, judulnya Secarik Catatan Tentang Bayangan. Ini dia 5 fakta tentang cerita horor Secarik Catatan Tentang Bayangan yang lagi ramai diomongin ini. Buat yang pengin membaca cerita lengkpanya, bisa dibaca di sini.

Baca di sini fakta di balik cerita Keluarga Tak Kasat Mata yang sempat viral di internet.

Sama seperti cerita sebelumnya, kisah ini juga berasal dari kisah nyata Genta. Cowok ini lupa umur berapa tepatnya dia mengalami kejadian ini, tapi Genta ingat kalau kejadian ini terjadi di rumah kakeknya. Ada satu ruangan yang untuk bisa ke sana itu gelap banget. Genta pun yang waktu itu enggak paham soal hantu berjalan ke sana dan enggak sengaja melihat seorang perempuan duduk di tengah kegelapan. Dia pun memberanikan diri memegang pundak perempuan itu. Lalu, perempuan itu ngesot menaiki tangga. Meski penasaran, Genta akhirnya bisa menahan diri untuk enggak menaiki tangga.

Di hari berikutnya, Genta lagi-lagi merasakan pengalaman ngeri. Waktu itu sudah malam. Dia tiba-tiba mendengar suasana ribut di rumah kakeknya. Ada suara anak-anak berlari, perempuan bernyanyi, dan suara ribut lainnya. Karena kebelet, Genta memberanikan diri untuk ke kamar mandi meski gelap. Lagi-lagi, dia bertemu dengan perempuan tadi, dan kali ini masih merangkak menuju kursi di meja makan.

Pengalaman ini ternyata berdampak terhadap hubungan Genta dan sepupunya. Genta jadi suka menyendiri dan jarang bermain dengan mereka. Kadang, Genta suka sembunyi di bawah meja makan dan dia sendiri suka bingung kenapa bisa begitu. Pernah juga waktu dia duduk sendirian di dekat dapur, dia bertemu perempuan paruh baya yang tingkah lakunya aneh dan Genta serasa mengenalnya. Pokoknya, ada banyak banget kejadian aneh dan bikin penasaran yang dialami Genta di rumah tersebut.

Kalau kita mengikuti cerita di thread memang agak terasa sedikit membingungkan dengan gaya menulis Genta. Kadang kita dibawa ke masa dia masih kecil, lalu tiba-tiba dibawa ke masa sekarang. Ceritanya juga suka lompat-lompat dan enggak runut. Kalau enggak mau bingung harus dibaca dalam keadaan tenang nih. Kalau berani sih baca dalam keadaan gelap, he-he.

Cerita ini masih belum selesai dan kita masih penasaran dengan sosok perempuan merangkak itu. Juga kejadian-kejadian aneh di rumah kakeknya Genta. Jadi, kita harus bersabar nih buat tahu sebenarnya kejadian apa yang dialami Genta. Yang pasti, kita akan dibuat bergidik ngeri ketika membaca cerita ini.