First date memang masa-masa yang menegangkan. Karena di momen ini, kita mulai untuk mengenal gebetan atau pacar.
Di first date ini juga kita mulai mencari tahu lebih banyak tentang dia. Karena itu ada banyak pertanyaan penting yang ingin kita tanyakan dengan anggapan bisa mengorek informasi lebih lanjut soal dia.
Namun kita harus hati-hati nih. Jangan sampai, pertanyaan yang kita ajukan malah bikin gebetan ilfil.
DongA, salah satu media massa di Korea, melakukan survey soal hal apa saja sih yang seharusnya kita hindari saat first date ini.
Diterjemahkan oleh Koreaboo.com, berikut 7 pertanyaan yang enggak boleh ditanyakan saat first date, menurut kebiasaan netizen Korea.
(Baca juga: 3 cara memancing buat cowok buat curhat)
Di Korea, menanyakan soal pekerjaan ayah kepada cewek atau cowok saat first date itu dianggap enggak biasa.
Soalnya ini hal yang sangat pribadi dan dirasa melanggar batas pribadi.
Di Korea, urusan agama termasuk sensitif dan enggak semua orang bisa menerima pertanyaan ini di awal-awal kita dekat dengan seseorang.
Kalau ditanya lebih lanjut, ini bisa bikin orang lain menjadi enggak nyaman.