Emang Ciuman Itu Wajib Ya Kalau Udah Pacaran? Kalau Enggak Ciuman Berarti Enggak Kayak Pacaran?

By Intan Aprilia, Sabtu, 16 Desember 2017 | 00:30 WIB
Foto: MBC (Intan Aprilia)

Saat kita nonton film Hollywood atau drama Korea, pasti ada adegan saat pasangan di film itu berciuman.

Kita sebenarnya penasaran, tapi ada rasa ragu dan belum siap untuk melakukannya.

Di sisi lain, kita khawatir dianggap enggak gaul dan enggak sayang sama pacar kita. Emang ciuman tuh wajib dilakukan saat kita sedang pacaran? Kalau belum siap gimana?

(Baca juga: 7 Cara Menolak Ajakan Cowok untuk Berhubungan Seksual)

  1. intimacy, yaitu kedekatan emosional. Intimacy ini bisa didapat dengan saling terbuka, misalnya dengan melakukan kegiatan bareng-bareng sehingga lama-lama akan muncul rasa nyaman. Selain itu, juga ada rasa saling percaya. Dia bisa dipercaya dan kita dipercaya oleh dia.

  2. passion yaitu ketertarikan secara hasrat. Kita suka saat bersama dia dan passion ini enggak harus diwujudkan dalam ciuman atau hubungan seks. Penting diingat, pacaran bukan cinta karena cinta enggak mesti dalam wujud pacaran. Cinta dan pacaran juga enggak selalu harus diwujudkan dalam seks.