7 Tips Mudah Merawat Kaki Biar Mulus dan Lembut

By Marcella Oktania, Minggu, 10 September 2017 | 00:30 WIB
oliverwestny.com (Marcella Oktania)

Siapa sih yang enggak mau punya kaki mulus dan lembut? Kita jadi bisa memamerkannya dengan memakai celana pendek dan sandal, lho. Makanya, kaki kita juga perlu dapat perawatan, girls! 

Buat yang masih suka bingung gimana merawat kaki dengan baik dan benar, yuk ikuti 7 tips mudah merawat kaki berikut ini biar selalu mulus dan lembut!

(Baca juga: 5 Mitos Kulit Berminyak yang Enggak Perlu Kita Percaya)

Sepatu yang pas di kaki bakal membuat kaki jadi nyaman. Oleh karena itu, jangan memakai sepatu yang kekecilan, karena bakal membuat kaki lecet dan jangan juga menggunakan sepatu yang terlalu besar, karena bakal membuat kita jadi susah berjalan.

Selain itu, sepatu yang baru dibeli juga butuh waktu penyesuaian agar benar-benar nyaman di kaki kita. Lebih baik jangan memakai sepatu baru selama beberapa hari berturut-turut.

Kaki yang enggak dirawat bakalan kering dan kasar, lho. Makanya kita butuh untuk merendam kaki kita di rumah setelah seharian berada di luar rumah biar kulit mati terangkat.

Rendam kaki dalam baskom yang berisi air panas. Kita juga bisa menambahkan minyak zaitun atau minyak essensial lainnya. Rendam paling lama 10-15 menit untuk menghindari kaki menjadi keriput. Lakukan 2-3 kali perminggu biar hasilnya maksimal.

(Baca juga: Perbedaan Skincare Face Oil, Face Lotion, Essence, Serum dan Ampoul yang Perlu Kita Tahu)

Siapa bilang cuma wajah dan tubuh aja yang perlu dieksfoliasi? Kaki kita juga perlu di scrub biar jadi mulus. Setelah merendam kaki, kita bisa langsung gunakan body scrub atau facial scrub. 

Kita juga bisa gunakan bahan-bahan yang ada di rumah, seperti campuran kopi, gula, dan madu. Seperti eksfoliasi wajah, eksfoliasi kaki juga perlu dilakukan dengan lembut ya.

Karena hampir tiap hari pakai sepatu yang tertutup, bukan berarti kuku kaki kita enggak perlu dipotong. Kuku kaki yang panjang juga enggak enak dilihat dan enggak nyaman saat memakai sepatu, lho.

Setiap seminggu sekali, lebih baik memotong kuku jari kita, ya. Tapi pastikan jangan memotong terlalu pendek karena bakal bikin kaki kita jadi enggak nyaman juga.

(Baca juga: 7 Kebiasaan yang Tanpa Disadari Bikin Kulit Kita Jadi Kusam)

Sama seperti kuku jari tangan, kuku jari kaki kita juga perlu dirawat dan diberikan nail art sekali-kali. Memang nail art di kuku jari kaki kita lebih bertahan lama, tapi jangan lupa untuk dihapus seminggu sekali, ya.

Sebelum mengaplikasikan cat kuku yang baru, pastikan enggak ada cat kuku lama yang masih menempel. Setelah itu, diamkan beberapa jam sebelum mengaplikasikan yang baru. Lebih baik lagi, tiinggalkan kuku jari kaki tanpa tersentuh cat kuku selama beberapa hari. 

Kalau mau kulit kaki mulus seperti kulit bayi, kita perlu melembapkan kaki kita. Kita bisa pakai foot cream atau minyak alami, seperti minyak zaitun atau minyak almond.

Untuk hasil lebih maksimal, gunakan foot cream atau minyak alami dengan cara diurut ke kaki kita selama beberapa menit sambil membiarkan cairannya meresap ke kulit kaki kita.

(Baca juga: Kita Perlu Tahu! 7 Istilah yang Sering Kita Temui Pada Produk Skincare)

Membiarkan kaki bernapas adalah hal paling penting untuk merawat kaki, nih. Kalau kita jalan seharian, pastikan untuk menyempatkan kaki kita bernapas dengan cara melepas sepatu kita selama beberapa menit.

Kalau kita pakai kaus kaki, pastikan langsung melepas kaus kaki saat sampai di rumah, ya. Kalau enggak, keringat dan kotoran yang ada pada kaki bakal bersarang di kaki dan membuat kaki jadi bau. 

(Baca juga: 9 Skincare Korea yang Cocok Digunakan untuk Si Kulit Kering)