Rambut bercabang memang menganggu! Selain bikin penampilan jadi enggak oke, rambut bercabang juga bikin rambut terlihat kering dan kusam. Kita harus lebih rajin dan hati-hati untuk merawat rambut bercabang. Yuk atasi rambut bercabang dengan 7 cara ini!
Cara keramas yang benar adalah hanya di bagian kulit kepala dan membiarkan busanya menyelimuti rambut dengan sendirinya, enggak perlu menggosok-gosoknya pada seluruh rambut. Ujung rambut kita itu benar-benar rapuh, jadi apabila terkena bahan kimia dari sampo, bukannya malah membersihkan tapi malah membuat ujung rambut lebih gampang rusak, lho.
Saat rambut masih kering, kita bisa menggunakan air hangat untuk membasahi rambut. Ingat, harus dibasahi tiap helainya, ya. Setelah itu, aplikasikan sampo dan selanjutnya dengan konditioner. Setelahnya, jangan lupa dibilas dengan air dingin. Air dingin membantu menjaga kelembapan rambut biar setiap helai rambut kita jadi lebih sehat.
Minyak rambut membantu melembapkan dan membuat rambut kuat dari akar hingga ujungnya! Caranya, usapkan minyak rambut secara merata ke tangan kita. Aplikasikan mulai dari ujung rambut hingga ke akarnya. Fokuskan pada ujung rambut yang bercabang, ya.
Ternyata, rambut kita bakalan lebih sering bercabang kalau sering diikat, lho! Makanya, lebih baik biarkan rambut tergerai sepanjang hari, ya. Tapi, kalau emang kita enggak bisa lepas dari ikat rambut, gunakan ikat rambut yang lembut dan jangan terlalu kuat mengikatnya.
Perawatan dari luar dan dalam tubuh juga penting untuk menjaga ujung rambut kita enggak bercabang. Perawatan dari luar bisa menggunakan hair mask. Kita juga bisa, kok gunakan DIY hair mask dari alpukat yang lebih bagus untuk perawatan rambut bercabang. Ingat, gunakan hair mask setiap 2 kali seminggu, ya biar rambut kita tetap lembap. Selain itu, kita juga bisa memperbanyak mengonsumsi buah dan sayuran agar membuat rambut lebih sehat.
Kita emang enggak bisa sepenuhnya menjauhkan alat styling, girls. Tapi setidaknya, biarkan rambut jauh dari alat styling setiap beberapa hari, ya. Kalau pun harus memakai alat styling, usahakan memakai suhu yang rendah, maksimal di 180 derajat Celcius.
Salah satu cara untuk menghilangkan rambut bercabang adalah memotong rambut yang ujungnya sudah bercabang. Tenang aja, girls, rambut kita bisa kembali panjang lagi kok. Setelah memotongnya, pastikan lakukan hal-hal di atas ya untuk mencegah rambut bercabang terjadi lagi.
(Baca juga: 8 Mitos Soal Kecantikan yang Enggak Boleh Dipercaya)