Mahasiswa Harus Punya! 6 Jenis Jaket Biar Tampil Kece di Kampus

By Marcella Oktania, Selasa, 10 Oktober 2017 | 01:15 WIB
pinterest.com (Marcella Oktania)

Tampil stylish tiap hari jadi dambaan setiap orang, nih. Masalanya, kadang kita suka bingung memadukan fashion item kita biar selalu terlihat fashionable. Nah buat kita yang ingin tampil berbeda, kita bisa coba pakai jaket, lho. Tapi masih bingung jaket apa aja yang bisa meningkatkan penampilan kita? Yuk ketahui 6 jenis jaket yang harus dimiliki mahasiswa biar tampil kece di kampus!

(Baca juga: 10 Inspirasi Fashion Kasual dari Selebgram Hijab Indonesia Buat Mahasiswa)

Siapa sih yang enggak punya denim jacket di lemarinya? Kalau belum punya, kita harus cepetan punya, nih di lemari kita! Denim jacket jadi salah satu fashion item yang harus selalu kita punya, nih karena gampang dan cocok dipadukan dengan berbagai fashion item lainnya.

Belakangan ini bomber jacket masih jadi sorotan. Tampilan kita jadi kasual sekaligus keren dengan bomber jacket. Kita bisa menggunakan warna hijau yang cocok banget dengan bomber jacket atau gunakan warna pastel biar tampil lebih playful.

(Baca juga: Saat Bangun Kesiangan, Coba 8 Gaya Rambut Anti Ribet ala Seleb Kpop Ini!)
 

Trench coat sebenarnya jas hujan yang dibuat tahan air dan berkantong. Tapi enggak jarang banyak orang menggunakannya di musim kemarau biar terlihat kece. Coba cari trench coat dengan warna krem biar gampang dipasangkan dengan fashion item lainnya.

Biar tampilan lebih chic, kita bisa menggunakan leather jacket, lho. Leather jacket juga bakal membuat tampilan kita lebih cool dan keren sepanjang hari. Pastikan aja kaos dalaman yang kita pakai tipis, ya biar enggak kepanasan.

(Baca juga: 8 Tren Fashion ala Selebgram Indonesia di September 2017 yang Bisa Kita Coba)
 

Buat kita yang suka tampilan sporty dan pengin tetap kece, tandanya kita butuh varsity jacket nih. Jaket ini cocok banget dipadukan dengan sneakers biar tampilan sporty kita makin lengkap!

(Baca juga: Motif Polkadot Ngetren Lagi! Ini 10 Inspirasi Memakainya dari Seleb Kpop)
 

Panjang cropped jacket biasanya kurang atau hanya sampai di bagian pinggang. Tapi hati-hati, girls. Kalau salah memadukannya, kita bisa terlihat pendek, lho. Lebih baik gunakan pakaian satu warna dengan cropped jacket berwarna kontras biar terlihat seimbang!

(Baca juga: Yuk Kecilkan Pori-pori dengan DIY Masker Pisang & Oatmeal Ini!)