Cina Memblokir WhatsApp, 6 Negara Ini Juga Melarang Warganya Menggunakan Media Sosial!

By Kinanti Nuke Mahardini, Selasa, 26 September 2017 | 13:45 WIB
foto: theverge.com (Kinanti Nuke Mahardini)

Mulai 26 September 2017, Cina resmi melakukan blokir terhadap WhatsApp. Dilansir dari theverge, hal tersebut dilakukan setelah WhatsApp tidak bisa digunakan untuk mengirim foto dan video. Oleh karena itu, NoisseSocket Protokol WhatsApp dibloir dan resmi tidak bisa digunakan kembali.

Mulai saat ini, Cina memutuskan bahwa mereka akan menggunakan aplikasi WeChat untuk keperluan berkomunikasi. Selain Cina yang melakukan blokir terhadap WhatsApp, nyatanya 6 Negara ini juga melakukan blokir terhadap media sosial dan melarang warga negara untuk menggunakannya. Berikut daftar 6 negara tanpa media sosial:

(Baca juga: 15 Tempat Berhantu Paling Mengerikan di Amerika Serikat. Serem!)

Cina

Lagi-lagi Cina melakukan blokir terhadap media sosial Facebook. Media sosial miliki Mark Zuckerberg ini dilarang di Cina sejak tahun 2009 dan tidak pernah digunakan kembali hingga detik ini.

Korea Utara

Kepemimpinannya yang otoriter membuat Kim Jong Un learang segala media sosial yang ada. Ia tidak memperbolehkan sms sekalipun untuk masuk ke negaranya. Aplikasi paling 'dibenci' oleh Korea Utara ialah LINE dan KakaoTalk milik negara tetangga, Korea Selatan.

Kongo

Kongo merupakan salah satu negara yang melarang warga negaranya untuk menggunakan berbagai media sosial, termasuk Facebook dan Twitter. Twitter paling dilarang karena pemerintah Kongo takut terjadi pergerakan di media sosial yang menentang negaranya.

(Baca juga: 15 Foto Ekspresi Kocak Seleb KPop Sebelum Debut. Bisa Tebak Ini Siapa?)

Rusia

Rusia merupakan salah satu negara yang melakukan blokir terhadap aplikasi LINE. Pemerintah rusia tidak mengijinkan LINE untuk digunakan oleh warga negaranya.

Saudi Arabia

Saudi Arabia merupakan salah satu negara yang melakukan blokir terhadap BBM (Blackberry Messanger). Hal tersebut disebabkan karena pemerintah Saudi Arabia khawatir terhadap isu tidak benar yang sering muncul di Blackberry Messenger.

Indonesia

Ya, Indonesia merupakan salah satu negara yang melakukan blokir terhadap aplikasi Telegram. Hal tersebut disebabkan karena pemerintah Indonesia khawatir terhadap pesan jahat atau terorisme yang disebarkan lewat Telegram. Nyatanya, Telegram masih bisa digunakan di Indonesia.

(Baca juga: Kenalan Yuk Sama Ringgo5, Band Pop-Rock Indonesia Baru yang Berbakat!)